Palembang Berduka, Pemancing dan Tukang Keruntung Meninggal Dunia

Selasa 23 Jul 2024 - 19:51 WIB
Reporter : Erna
Editor : Ros

Palembang Berduka, Pemancing dan Tukang Keruntung Meninggal Dunia 

PALEMBANG, KORANPRABUMULIHPOS.COM – Pada Selasa, 23 Juli 2024, sekitar pukul 14.00 WIB, seorang pemancing ditemukan meninggal dunia di tepi sungai di samping Wisma Atlet Jakabaring Sport City (JSC), Palembang.

Korban yang dikenal dengan nama Sumarno alias Gendul, berusia 67 tahun dan tinggal di Jalan Talang Kemang, Kelurahan Sentosa, Kecamatan SU II Palembang, pertama kali ditemukan oleh Ismail, seorang pemancing lain berusia 55 tahun.

Ismail menceritakan bahwa saat sedang memancing, ia mendengar suara keras dari arah samping. 

Ketika ia menoleh, ia melihat korban dalam keadaan terjatuh di dekat semak-semak di pinggir sungai. 

BACA JUGA:Mantan Inspektur Lahat Ditahan Terkait Kasus Korupsi Kegiatan Fiktif

BACA JUGA:Rumah Kontrakan Gang Gandis Lubuklinggau jadi Markas Transaksi Sabu, Pengedar Diamankan Polisi

Ismail kemudian menghubungi dua pemancing lain, Mani dan Taufik, untuk memastikan keadaan korban.

"Setelah memastikan korban sudah tidak bernyawa, kami segera menghubungi petugas JSC Jakabaring dan melaporkan kejadian tersebut ke pihak kepolisian," ujar Ismail yang tinggal di Jalan Talang Kemang, Lorong Nurhadi, Kelurahan Sentosa, Kecamatan SU II Palembang.

Kapolsek Seberang Ulu I Palembang, Kompol Alex Andriyan, mengonfirmasi penemuan jenazah tersebut. 

Ia menjelaskan bahwa tim INAFIS Polrestabes Palembang telah melakukan evakuasi, dan pemeriksaan awal tidak menemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. 

BACA JUGA:Susilo dan Agus Ditangkap Polisi Setelah Ketahuan Mencuri 1,5 Ton Sawit di Mura

BACA JUGA:Insiden Tahanan Bunuh Tahanan di Palembang: Kemenkumham Sumsel Imbau Peningkatan Pengawasan

Terkait hal itu, keluarga korban lantas menolak dilakukan autopsi dengan cara membuat surat pernyataan adanya penolakan.

Di hari yang sama, sekitar pukul 04.00 WIB, seorang pria bernama Nur Efendi, berusia 42 tahun dan bekerja sebagai tukang keruntung di Pasar Induk Jakabaring, ditemukan meninggal di Terminal Jakabaring, Kelurahan 15 Ulu, Kecamatan Jakabaring Palembang.

Kategori :