Gara-gara Uang, Teman Aniaya Remaja di Palembang

Gara-gara Uang, Teman Aniaya Remaja di Palembang--
PALEMBANG, KORANPRABUMULIHPOS.COM - Seorang remaja di Kota Palembang menjadi korban penganiayaan oleh temannya sendiri setelah menolak untuk meminjamkan uang, pada Selasa, 29 April 2025.
Peristiwa ini terjadi ketika korban yang berinisial SL (16) ditindak secara kasar oleh temannya yang berinisial RI. Kejadian bermula ketika RI meminta uang kepada SL melalui pesan WhatsApp, namun karena permintaannya ditolak, ia merasa marah dan datang ke rumah korban untuk menghadapinya.
Menurut keterangan dari ibu korban, Nana Sukmana (57), setelah anaknya menolak pinjaman uang tersebut, RI bersama temannya langsung mendatangi rumah SL yang sedang tidur. "Saat anak saya sedang beristirahat di rumah, pelaku datang bersama teman-temannya dan langsung memukuli anak saya," ujar Nana, yang melaporkan kejadian ini ke SPKT Polrestabes Palembang pada 29 April 2025.
Akibat penganiayaan tersebut, SL mengalami luka memar pada bagian kepala. Nana, yang tidak terima atas perlakuan terhadap anaknya, berharap agar pelaku segera ditangkap dan diadili.
BACA JUGA:Gegara Rekam Nasabah Saat Menagih, Pegawai PNM Mekar Dianiaya
BACA JUGA:Sempat Kabur ke Aceh, DPO Kasus Penganiayaan Berhasil Ditangkap
Pihak Polrestabes Palembang melalui Panit SPKT, Ipda Yudi Setiawan, membenarkan adanya laporan terkait kasus penganiayaan terhadap anak. "Laporan sudah diterima dan petugas Satreskrim Polrestabes Palembang akan segera melakukan penyelidikan serta penangkapan terhadap pelaku," jelasnya.(*)