8 Teknik Pijat Efektif untuk Menenangkan Tubuh dan Pikiran

Rabu 14 May 2025 - 17:40 WIB
Reporter : Erna Nur
Editor : Ros Suhendra

KORANPRABUMULIHPOS.COM – Ada banyak cara untuk merilekskan tubuh, dan salah satunya adalah dengan pijatan.

Pijatan merupakan metode yang efektif untuk mengurangi stres, mengatasi ketegangan otot, serta mendukung kesehatan secara keseluruhan. Terdapat berbagai teknik pijat yang memberikan sensasi kenyamanan dan ketenangan.

Berikut adalah delapan jenis pijatan yang bisa Anda coba untuk pengalaman relaksasi yang optimal:

Pijat Shiatsu

BACA JUGA:Tanda-Tanda Tulang Tidak Sehat yang Wajib Diwaspadai

BACA JUGA:Populer Tapi Kontroversial, Ini Fakta Kopi Arang yang Perlu Kamu Tahu

Berawal dari Jepang, pijat Shiatsu berfokus pada titik-titik tertentu di tubuh. Terapis akan menggunakan jari, ibu jari, dan telapak tangan untuk memberikan tekanan yang lembut namun cukup kuat pada titik-titik tersebut. Teknik ini dapat membantu mengurangi stres, meningkatkan energi, serta menjaga keseimbangan tubuh.

Pijat Thai

Pijat Thai mengkombinasikan teknik peregangan ala yoga dengan gerakan pijatan yang ritmis. Terapis menggunakan tubuhnya untuk memberikan tekanan dan peregangan kepada klien. Pijat ini bermanfaat untuk meningkatkan fleksibilitas, mengurangi ketegangan otot, serta meningkatkan sirkulasi darah, biasanya dilakukan di atas matras.

Pijat Batu Panas

BACA JUGA:Bahaya Menahan Bersin, Dampak Buruk yang Perlu Diketahui

BACA JUGA:Makanan Sehat untuk Penderita Diabetes, 5 Pilihan Tinggi Serat yang Harus Dicoba

Pada teknik ini, batu basalt yang telah dipanaskan digunakan untuk memberikan tekanan dan panas pada otot. Batu-batu tersebut ditempatkan di beberapa titik tubuh dan digunakan untuk memijat. Teknik ini sangat efektif dalam merilekskan otot-otot yang tegang, meningkatkan aliran darah, dan memberikan kenyamanan yang mendalam.

Pijat Swedia

Pijat Swedia merupakan salah satu teknik pijat yang paling dikenal. Teknik ini melibatkan gerakan panjang, pengusapan, pengulian, serta gerakan melingkar pada lapisan otot luar. Pijat ini sangat bermanfaat untuk meningkatkan peredaran darah, mengurangi ketegangan otot, serta memberikan efek relaksasi. Biasanya, minyak pijat digunakan untuk mempermudah gerakan tangan di kulit.

Kategori :