Cabor Aktif Diumumkan Hari H, Hari Terakhir Pendaftaran Pemilihan Ketua KONI 2 Calon Kembalikan Berkas

Hari Terakhir Pendaftaran Pemilihan Ketua KONI 2 Calon Kembalikan Berkas --prabupos

Ia menyampaikan Musyawarah Olahraga Kota Luar Biasa (Musorkotlub) akan dilaksanakan pada Rabu 31 Juli di aula Dinas Tenaga Kerja. "Namun kami masih berkoordinasi dengan Pj Walikota dan Dispora Prabumulih," tambahnya.

Disampaikannya saat ini ada 43 cabor, namun masih akan diseleksi. Dan Jumlah cabor yang memiliki hak suara akan diumumkan saat Musorkotlub.  "Hasil penjaringan cabor hari H baru diumumkan," tegasnya.

Dukungan cabor terhadap calon akan dinilai; jika memenuhi 30 persen, proses akan berlanjut. Jika tidak, proses akan dihentikan. Lagan berharap pelaksanaan Musorkotlub dilakukan secara musyawarah dan aklamasi.

BACA JUGA:Prabumulih Bangga! Pj Wako Serahkan Penghargaan untuk Siswa Berprestasi FLS2N dan O2SN, Ini Daftarnya

BACA JUGA:30 ASN Ajukan Pengunduran Diri :Maju Pilkada 2024, Ada ASN Pemkot Prabumulih

Wedi Saputra SE MSi mengungkapkan bahwa ia maju sebagai calon ketua KONI untuk melakukan perbaikan di tubuh KONI Prabumulih dengan dukungan ketua-ketua cabor.

"Kita akan memperhatikan sarana prasarana cabor dan berusaha mendapat dukungan penuh dari pemerintah kota, legislatif, dan yudikatif," ujarnya.

Untuk pembinaan atlet, Wedi berencana menjalin koordinasi dengan perusahaan BUMN dan swasta serta mendapatkan dukungan penuh dari pemerintah untuk memajukan olahraga di Prabumulih.

Senada dengan Wedi, M Erwadi ST MM juga memiliki visi yang sama dalam memajukan KONI Prabumulih dan memperbaiki keadaan saat ini.(*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER