4 Kades Prabumulih ke Jakarta, Hadiri Peringatan Satu Dasawarsa UU Desa
4 Kepala Desa Kota Prabumulih menghadiri peringatan Satu Dasawarsa Undang Undang Desa di Jakarta. Foto: ist--
PRABUMULIH, KORANPRABUMULIHPOS.COM - Sebanyak 4 Kepala Desa di Kota Prabumulih menghadiri peringatan Satu Dasawarsa Undang Undang Desa di Istana Senayan Jakarta, Kamis 13 Juni 2024.
4 Kepala Desa tersebut yakni, Ketua Forum Kepala Desa Kota Prabumulih Asmedi C Adam SH MH sekaligus Kepala Desa Tanjung Menang Kecamatan Prabumulih Selatan.
Kepala Desa Talang Batu, Sahril Kanedi. Kepala Desa Pangkul Jakaria Yadi SH dan Kepala Desa Tanjung Telang Kecamatan Prabumulih Barat, Yudiman.
"Dari Kota Prabumulih ada perwakilan 4 kepala desa yang menghadiri acara di Jakarta," kata Kepala Desa Talang Batu, Sahril Kanedi.
BACA JUGA:Workshop One Teacher, One Best Practice di SMA Negeri 2 Prabumulih
BACA JUGA:Sosialisasi Pilkada, KPU Gandeng Media
Disampaikan Sahril, kepala desa di Kota Prabumulih berharap desa yang ada di Kota Prabumulih makin maju. "Semoga desa semakin maju, dan masyarakat Sejahtera," harapnya.
Dalam kesempatan itu, ia menuturkan acara satu dasawarsa UU desa tersebut merupakan ajang silaturahmi. "Acara ini juga menjadi ajang silaturahmi antara para kepala desa dan anggota BPD dari berbagai daerah di Indonesia," tuturnya.
Sementara itu, dilansir dari laman komenko polhukam, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan Marsekal TNI (Purn),Hadi Tjahjanto menyampaikan Undang-Undang desa menempatkan desa sebagai subjek pemerintahan dan pembangunan yang betul-betul berangkat dari bawah (bottom up).
"Sehingga sekarang peranan para penggerak Desa sangat sentral dan penting, mulai dari Kepala Desa, Perangkat Desa, Badan Permusyawaratan Desa, hingga masyarakat desa dibutuhkan kontribusi terbaiknya,” ujar Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan Marsekal TNI (Purn.) Hadi Tjahjanto saat menhadiri Rapat Kerja Nasional Desa Bersatu dan Peringatan Satu Dasawarsa UU Desa mewakili Presiden di Jakarta, Kamis 13 Juni 2024.
BACA JUGA:Puluhan Guru Ikut Pra Uji Kompetensi Untuk Kenaikan Pangkat
BACA JUGA:Ratusan Botol Miras Disita dalam Razia Yustisi Gabungan
Oleh karena itu, Menko Hadi mengajak seluruh perangkat desa untuk benar-benar melaksanakan amanah dan tugas mulia yang telah diberikan negara.
"Semoga peringatan satu dasawarsa UU Desa ini dapat menjadi momentum untuk mengkalibrasi visi besar desa agar menjadi penopang kemajuan tanah air," harapnya.(*)