POCO X5 Pro 5G Turun Harga! Smartphone Terbaik untuk Nonton Streaming
Teks foto: POCO X5 Pro 5G yang merupakan smartphone terbaik untuk nonton streaming, baru-baru ini mengalami penurunan harga yang cukup drastis.----
Layar yang canggih ini juga sangat aman karena telah dilindungi dengan pelindung layar Corning Gorilla Glass 5.
Namun demikian, dengan teknologi layar beresolusi tinggi seperti ini, tentu saja mesin dari hp juga akan mengalami penyesuaian.
Penyesuaian itu pertama ke bagian aspek hardware, POCO X5 Pro 5G ini ditenagai oleh chipset Snapdragon 778G yang memiliki CPU dengan kecepatan hingga 2,4 GHz.
BACA JUGA:Nokia X5: Kombinasi Elegan dan Performa Optimal dalam Satu Ponsel, Cek Spesifikasi Lengkapnya!
BACA JUGA:HP Spek Dewa Harga 2 Jutaan, Oppo A57 Usung Baterai 5000mAh dan Sertifikasi IPX4
Bahkan Chip ini juga telah dilengkapi dengan GPU Adreno 642L untuk menunjang grafis ponsel.
Bukan hanya itu, Chipset tersebut juga dapat dipadukan dengan dua opsi RAM dan penyimpanan, meliputi 6/128 GB dan 8/256 GB.
Berkat fitur Dynamic expansion RAM, kapasitas RAM Poco X5 Pro 5G ini bisa ditambah dengan cara meminjam sebagian kapasitas memori internal hingga 5 GB. Sehingga, total kapasitas RAM bisa menjadi 11 atau 13 GB.
Adapun ruang penyimpan external-nya tak bisa diperluas lagi karena POCO X5 Pro 5G, entah untuk alasan apa, tak menyediakan slot microSD untuk ponsel Android ini.
Satu-satunya opsi yang dapat dipertimbangkan terkait ruang penyimpan yaitu dengan menggunakan penyimpanan cloud jika memang diperlukan.
Sementara itu di bagian software, perangkat ponsel POCO X5 Pro 5G ini bahkan sudah menjalankan sistem operasi (OS) Android 12 dan antarmuka (UI) MIUI 14 khusus POCO.
Selanjutnya yang paling bikin gembira dari memiliki ponsel POCO X5 Pro 5G ini adalah kemampuan kameranya yang sangat dapat diandalkan, terutama pada kamera utama yang beresolusi 108 MP.
Untuk konfigurasi sendiri terdiri dari kamera utama 108 MP, kamera ultrawide 8 MP dengan bidang pandang sampai 120 derajat, dan kamera makro 2 MP.
Pada aspek kamera depan memiliki resolusi 16 MP (f/2.4), mendukung perekaman video sampai resolusi 1080 piksel pada 60 fps.