Miliki Nutrisi yang Kaya! 4 Sayuran dan Buah Ini Tak Perlu di Kupas Kulitnya
Teks foto: Buah dan Sayuran yang Bisa Dikonsumsi Juga di Masak Tanpa Harus dikupas--Freepik--
PRABUMULIHPOS - Menjaga pola makan yang teratur dan sehat harus dilakukan oleh setiap makhluk hidup terutama di bulan Ramadhan.
Mengkonsumsi Sayuran dan buah buahan yang memiliki kekayaan nutrisi sangatlah penting karena bisa mendukung fungsi tubuh yang optimal.
Seiring dengan popularitasnya terdapat beberapa jenis buah dan sayuran yang dikenal mempunyai manfaat kesehatan tambahan karena kulitnya yang kaya akan serat, vitamin, dan antioksidan.
Nah disini akan disebutkan 4 buah dan sayuran yang tidak perlu dikupas kulitnya, sehingga kamu bisa memanfaatkan semua nutrisi yang ditawarkannya.
BACA JUGA:6.724 Pelanggan PLN Nunggak, Hampir Capai Rp 1 Miliar
1. Apel
Apel adalah buah yang kaya serat, vitamin C, dan antioksidan.
Kulit apel mengandung sejumlah besar serat pangan, yang dapat membantu menjaga kesehatan pencernaan, menurunkan risiko penyakit jantung, dan mengatur kadar gula darah.
Selain itu, antioksidan seperti quercetin dan katekin dapat membantu melawan radikal bebas dalam tubuh.
2. Mentimun
Mentimun merupakan sayuran yang mengandung banyak air dan rendah kalori.
BACA JUGA:Info untuk Bumil! 7 Tips Ampuh Atasi Mual Saat Hamil, Nomor 3 Sering Diabaikan
Kulit mentimun mengandung serat dan nutrisi tambahan seperti vitamin K.
Menyertakan kulit mentimun dalam konsumsi dapat membantu memperbaiki pencernaan dan memberikan sensasi kenyang lebih lama.