Olahraga Berlebihan Bisa Bahayakan Kesehatan, Kenali Gejalanya!

Olahraga Berlebihan Bisa Bahayakan Kesehatan, Kenali Gejalanya!--Foto: Freepik

KORANPRABUMULIHPOS.COM – Olahraga dikenal sebagai salah satu kunci penting dalam menjaga kebugaran tubuh dan kesehatan mental.

Aktivitas fisik yang dilakukan secara rutin dapat memberikan beragam manfaat positif, mulai dari meningkatkan kekuatan otot, memperbaiki sistem pernapasan, hingga menjaga kestabilan metabolisme tubuh.

Selain itu, kebiasaan berolahraga juga berperan besar dalam menjaga berat badan ideal, menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL), meningkatkan kolesterol baik (HDL), serta mendukung kesehatan jantung. Tak hanya itu, olahraga juga dikenal efektif dalam mengendalikan stres dan meningkatkan kualitas tidur.

Namun, di balik manfaatnya yang luar biasa, olahraga tetap harus dilakukan dengan cara yang tepat. Durasi, intensitas, serta frekuensi latihan perlu disesuaikan dengan kemampuan tubuh masing-masing. 

Jika dilakukan secara berlebihan tanpa memperhatikan waktu istirahat dan pemulihan, olahraga justru bisa memberikan efek sebaliknya. Tubuh bisa kelelahan, mengalami cedera, bahkan mengalami gangguan hormonal yang berpotensi mengganggu fungsi organ vital.

BACA JUGA:4 Manfaat Olahraga Padel Bagi Kesehatan Tubuh

BACA JUGA:7 Manfaat Bayam Merah yang Jarang Diketahui, Mulai dari Jantung hingga Kulit

Menurut laporan dari Everyday Health, ada sejumlah gejala yang dapat menandakan bahwa tubuh sedang mengalami tekanan akibat olahraga yang berlebihan. Berikut penjelasan lengkapnya:

1. Nyeri Otot yang Tak Kunjung Hilang

Rasa nyeri otot setelah berolahraga merupakan hal yang wajar, terutama setelah melakukan latihan intensitas tinggi. Namun, bila rasa sakit tersebut tidak juga mereda setelah beberapa hari, hal ini bisa menjadi tanda bahwa tubuh belum pulih sepenuhnya.

Berbeda dari Delayed Onset Muscle Soreness (DOMS) yang umumnya hilang dalam waktu 24–72 jam, nyeri akibat olahraga berlebih cenderung menetap lebih lama dan terasa lebih parah. Kondisi ini menunjukkan bahwa otot mengalami tekanan berlebihan dan memerlukan waktu istirahat yang lebih panjang.

2. Cedera yang Sering Terulang

Olahraga dengan intensitas tinggi tanpa diimbangi dengan teknik yang benar dan waktu pemulihan yang cukup dapat menyebabkan cedera berulang.

BACA JUGA:Rahasia Sehat di Balik Kesegaran Markisa, Buah Tropis Kaya Manfaat

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER