45 Persen Calon Haji Sumsel Risti, Layanan Khusus Disiapkan di Embarkasi Palembang

45 Persen Calon Haji Sumsel Risti, Layanan Khusus Disiapkan di Embarkasi Palembang--
PALEMBANG, KORANPRABUMULIHPOS.COM – Pelaksanaan ibadah haji tahun 2025 di Embarkasi Palembang akan diwarnai tantangan tersendiri. Sekitar 45 persen dari total jemaah calon haji (JCH) asal Sumatera Selatan termasuk dalam kategori risiko tinggi (risti).
Hal ini diungkapkan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Sumsel, Drs H Edward Candra, dalam acara pelantikan Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Palembang 2025 di Asrama Haji, belum lama ini.
“Data dari Kementerian Agama Provinsi Sumsel menyebutkan bahwa hampir setengah dari JCH tahun ini tergolong risti, sebagian besar karena faktor usia lanjut, termasuk juga penyandang disabilitas,” jelas Edward.
Meskipun jumlah jemaah kategori risti mengalami penurunan dibanding tahun sebelumnya, Edward tetap meminta perhatian khusus, terutama dalam hal konsumsi makanan.
BACA JUGA:477 Koper Haji Tiba di OKI, Penyerahan Tunggu Daftar Jemaah Resmi
BACA JUGA:Jemaah Haji Masuk Asrama Awal Mei
“Saya sudah minta kepada penyedia konsumsi agar menu makanan untuk jemaah, khususnya kelompok risti, tidak dibuat terlalu pedas,” ujarnya usai mencicipi makanan yang akan disajikan di Asrama Haji.
Edward juga menegaskan bahwa Embarkasi Palembang, yang sudah beroperasi sejak 2006, memiliki sarana dan prasarana lengkap untuk melayani jemaah dengan optimal.
“Selama 19 tahun, fasilitas di Asrama Haji Palembang sudah sangat memadai dan menjadi keunggulan kita dalam pelayanan ibadah haji,” tambahnya.
Menurutnya, pelantikan PPIH ini merupakan simbol legalitas dan kesiapan dalam penyelenggaraan haji tahun ini. “Ini bentuk kesungguhan kita agar pelaksanaan ibadah haji berjalan sukses,” ungkapnya.
Sementara itu, Direktur Pengelolaan Dana Haji dan Umrah Kemenag RI, H Ramadhan Harisman ST MBA, menyampaikan bahwa tahun ini terdapat 14 embarkasi yang akan memberangkatkan jemaah haji ke Arab Saudi, termasuk Embarkasi Palembang. Ia menekankan pentingnya peran petugas dalam memberikan pelayanan maksimal kepada jemaah.
BACA JUGA:Jelang Haji 2025, Kemenag Siapkan 25 Juta Lebih Boks Makanan untuk Jemaah Indonesia
BACA JUGA:Harapan Masih Terbuka! Pelunasan Haji Diperpanjang untuk CJH 2025
“Petugas harus bekerja dengan penuh keikhlasan, kecerdasan, dan adaptif terhadap kondisi di lapangan agar dapat memberikan pengalaman ibadah terbaik,” pesannya.