PALI, KORANPRABUMULIHPOS.COM - Pendopo Field PT Pertamina EP (PEP) mengajak seluruh pekerja dan mitra untuk merayakan Hari Lingkungan Hidup Sedunia tahun 2024 dengan tema 'Land Restoration, Desertification, and Drought Resilience'.
Acara ini meliputi kegiatan seperti seminar lingkungan, penanaman pohon, jalan sehat, dan sepeda sehat yang dilaksanakan pada Jumat, 28 Juni 2024.
Kegiatan dimulai dengan jalan sehat bersama keluarga pekerja, dimulai dari kantor Senior Manager Pendopo Field dan berakhir di Gedung Arena Seni dan Olahraga (ARSENDORA).
Seminar lingkungan bertema 'Pentingnya Mengelola Lingkungan dan Budidaya Anggrek' dibuka oleh Senior Manager Pendopo Field, I Wayan Sumerta, dengan kehadiran Plt. Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir, Bakrin. Wayan Sumerta menyampaikan terima kasih kepada seluruh tim PEP Pendopo Field atas kepedulian mereka terhadap lingkungan, yang sejalan dengan komitmen perusahaan dalam menjalankan program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) dan mendukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs).
BACA JUGA:Pasangan Edwin Mauladi - Ustad Syuryadi dapat Dukungan dari Gen Z
BACA JUGA:Kasus Korupsi LRT Sumsel, Direktur PT Waja Tama Krakatau Diperiksa Sebagai Saksi
Plt. Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten PALI, Bakrin, mengapresiasi konsistensi PEP Pendopo Field dalam upaya pelestarian lingkungan dan pemberdayaan masyarakat lokal.
Dikatakannya,.keberadaan PEP Pendopo Field dapat menjadi role model bagi perusahaan lain serta masyarakat dalam upaya menjaga dan memelihara lingkungan.
"Kolaborasi perusahaan dengan para pemangku kepentingan serta lembaga dalam mengembangkan potensi lokal dengan melibatkan pemberdayaan masyarakat dapat menciptakan kemandirian ekonomi bagi masyarakat itu sendiri, sehingga PEP Pendopo Field dapat terus tumbuh dan berkembang bersama lingkungan dan masyarakat," kata Bakrin.
Mohammad Nur Samudin W, Superintendent HSSE Ops PEP Pendopo Field, menegaskan komitmen perusahaan untuk mendukung program net zero emission dengan melakukan berbagai kegiatan yang berdampak positif pada lingkungan.
"Hari lingkungan hidup sedunia tahun ini menjadi momentum bagi PEP Pendopo Field guna merefleksikan kembali akan pentingnya menjaga lingkungan hidup dan ekosistem yang berkelanjutan, oleh karena itu kami sangat bersemangat untuk terus melakukan kegiatan-kegiatan yang memberikan dampak positif pada lingkungan,” tukas Mohammad Nur.(*)