Jangan Sembarangan Mencium Bayi, Bisa Mengancam Sistem Kekebalan Tubuh

Minggu 17 Dec 2023 - 04:15 WIB
Reporter : Ramli
Editor : Tedy

Penyakit ini terjadi karena disebababkan adanya virus herpes simplex tipe 1 (HSV 1), yang dapat menular melalui kontak seperti ciuman, bahkan ciuman pada tangan.

Awalnya, gejala muncul dalam bentuk luka lecet di sekitar bibir dan mulut, lalu kemudian luka tersebut dapat menyebar ke area wajah lainnya seperti hidung, pipi, dan dagu.

Namun hal yang lebih mengkhawatirkan, adalah jika tidak segera diobati, hinfeksi herpes pada bayi juga bisa menyebabkan peradangan pada otak.

Maka, harus diingat bahwa setelah virus ini masuk ke dalam tubuh, virus ini akan tetap ada seumur hidup bayi dan bisa menjadi masalah bahkan ketika bayi telah tumbuh dewasa.

Oleh karena itu, sangat penting untuk hati-hati dalam menjaga agar bayi tidak terpapar oleh orang yang mungkin mengidap herpes tipe 1, baik melalui ciuman maupun kontak lainnya.

3. Membuat sistem kekebalan tubuh bayi melemah

Seorang bayi paling rentan terhadap penyakit selama beberapa bulan awal ketika bakteri usus mereka masih dalam tahap perkembangan.

Maka dari itu, diharapkan untuk hati-hati jika setiap anak ataupun orang dewasa yang ingin bersentuhan dengan bayi harus dipastikan bahwa tangan mereka benar-benar bersih dan tidak memiliki tanda-tanda penyakit yang menular.

Namun, biasanya baik orang dewasa ataupun anak-anak tidak akan menyadari penyakit yang ada dan dibawa, lalu akan berdampak menularkan penyakit tersebut pada bayi dengan mencium bayi.

4. Bayi menjadi alergi

Kegiatan mencium bayi ternyata dapat memicu terjadinya reaksi alergi pada bayi loh.

Jika pada orang dewasa biasanya akan menggunakan produk perawatan kulit atau produk kosmetik yang mengandung bahan kimia yang akan menyebabkan adanya reaksi alergi.

Nah, berbeda dengan bayi jika bayi terpapar bahan kimia tersebut maka akan berdampak dan dapat menyebabkan iritasi pada kulit bayi atau reaksi alergi.

Selain itu juga, orang yang baru saja mengonsumsi makanan seperti produk susu, kacang-kacangan, atau makanan alergen pada umumnya, jika mereka langsung mencium bayi, bayi akan terpapar oleh zat alergen tersebut yang akan berisiko menimbulkan reaksi alergi pada bayi.

5. Menyebabkan penyakit pada tangan, kaki dan juga pada mulut (PTKM)

Penyakit pada tangan, kaki, dan mulut ini umumnya terjadi pada anak-anak di bawah usia 10 tahun.

Tags :
Kategori :

Terkait