Pantau TPS Berpotensi Banjir

Komisioner Divisi Hukum, Agus Salim . Foto: ros prabupos.--

PRABUMULIH - Musim hujan yang masih melanda sebagian wilayah gak terkecuali di kota Prabumulih, menjadi perhatian dari pelaksana pemilihan umum yakni KPU.

Betapa tidak, di Kota Prabumulih terdapat sejumlah lokasi TPS yang akan didirikan lahannya direndam banjir saat hujan deras beberapa waktu lalu.

Sebagai upaya antisipasi TPS banjir, KPU (Komisi Pemilihan Umum) Kota Prabumulih bakal melakukan peninjauan TPS yang rawan banjir. 

Hal itu diungkap Ketua KPU Kota Prabumulih, Marta Dinata melalui Komisioner Divisi Hukum, Agus Salim dibincangi usai menghadiri kegiatan Bawaslu di Hotel Grand Nikita, Kamis 8 Februari 2024.

BACA JUGA:Sering Mengamuk, Polsek Timur 'Amankan' ODGJ

Dijelaskan Agus Salim, rencananya pihaknya akan mengecek TPS rawan banjir dan becek bersama-sama pihak terkait termasuk petugas Kelurahan dan Desa setempat. "Rencananya pengecekan TPS ini kita lakukan hari ini (Kamis, red)," jelasnya.

Hal itu perlu dilakukan, kata dia. Karena tadi malam juga terjadi hujan deras dan pihaknya banyak menerima laporan titik yang akan dijadikan TPS banyak yang becek dan rawan banjir. "Jangan sampai warga malas datang ke TPS karena tempatnya becek, dan sebagainya," sebutnya.

Pihaknya pun sebelumnya sudah melaksanakan rakor (rapat koordinasi) di Pemkot Prabumulih dan pihaknya akan berkoordinasi dengan BMKG. "Nanti kami melaporkan ke KPU Provinsi, apabila harus dipindah maka akan dilakukan pleno," tambahnya.

Disinggung TPS mana saja yang rawan banjir dan becek? Pihaknya mengaku tak tahu persis. Yang jelas, pihaknya akan melakukan peninjauan bersama-sama secara langsung.

BACA JUGA:Kemenkes Imbau Anggota KPPS Jaga Kesehatan

 "Rencana seluruh TPS indikasi banjir kemarin akan kami datangi dan sudah ada di dalam catatan kami," tukasnya.

Sementara Informasinya, TPS yang masuk dalam titik rawan banjir yakni di Kelurahan Karang Raja, Kelurahan Payuputat.(*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER