PRABUMULIH - 12 Kepala Desa di Kota Prabumulih mendukung Pemilihan Umum damai, yang akan digelar secara serentak pada 14 Februari 2024 mendatang.
"Kami mendukung pemilu damai, dan semoga nanti berjalan aman dan lancar," kata Ketua Forum Kepala Desa (FKD) Asmedi C Adam SH MH didampingi kepala desa lainnya, Rabu 31 Januari 2024.
Disampaikan Asmedi, pihaknya menghimbau masyarakat untuk tetap menjaga kondusifitas.
Kepada petugas pemilu dan pengawas pemilu juga diharapkan untuk menjaga netralitas.
BACA JUGA:DBD Serang 2 Kelurahan
"Pesta demokrasi harus berjalan sebagaimana mestinya, perlu dukungan dari semua pihak agar terwujudnya Pemilu damai," ucap Kepala Desa Tanjung Menang Kecamatan Prabumulih Selatan ini.
Senada disampaikan Kepala Desa Sinar Rambang Indarqo, bersama semua pihak mulai dari petugas dan pengawas pemilu dan aparat penegak hukum untuk bersama sama mewujudkan pemilu damai.
Tak lupa ia juga mengingatkan kepada masyarakat untuk memberikan hal pilih. "Jangan sampai tidak mengalirkan hak pilih, karena hak pilih itu menentukan," tukasnya.
Sebagai informasi, setidaknya ada 5 pemilihan yang akan dilakukan pada 14 Februari mendatang.
BACA JUGA:3 Rumah Dibangun Pemkot
Berdasarkan UU Nomor 7 Tahun 2017, 5 posisi jabatan politik, yakni:
Presiden dan Wakil Presiden, Anggota DPR, Anggota DPD, Anggota DPRD Provinsi
Anggota DPRD Kabupaten/Kota.(08)