KORANPRABUMULIHPOS.COM - Ini golongan orang yang tidak akan merasakan haus dan lapar saat dipadang Mahsyar.
Maha benar Allah dengan segala firmannya, dipadang mahsyar nanti semua makhluk allah yang ada di tujuh lapis langit akan dikumpulkan dipadang mahsyar. Padang mahsyar merupakan tempat yang sangat luas dan berpasir.
Dipadang mahsyar matahari hanya berjarak satu mil saja, sangking panasnya manusia yang berada disana akan tenggelam oleh keringat mereka sendiri, ada yang sampai kedua mata kakinya, ada yang sampai kedua lututnya, dan bahkan ada yang tenggelam dengan keringatnya.
Disaat suasana di padang mahsyar sedang berdesak desakan dan mencekam, tidak ada makanan dan minuman yang akan didapat oleh manusia waktu di padang mahsyar.
BACA JUGA:Butuh Hiburan Saat Weekend, Coba Mainkan 5 Game Mobile Seru Ini
BACA JUGA:Coba Amalkan Do'a Ini Pada Waktu Memasuki Pagi dan Sore, Insyaallah Diberi Kemudahan Membayar Hutang
Namun ada golongan yang tidak akan merasakan kehausan dan kelaparan di padang mahsyar nanti
Dikutip dari kanal YouTube NS BOR CHANNEL, disebutkan lima golongan yang tidak akan haus dan lapar saat di Padang Mahsyar.
Lalu, golongan siapa saja yang tidak akan haus dan lapar di Padang Mahsyar, simak penjelasannya.
1. Para Nabi dan Rasul
Para nabi dan rasul adalah para utusan allah yang bertujuan untuk membimbing umat manusia untuk melakukan hal yang baik dan tetap lurus dijalan Allah SWT.
Dengan ketaatan dan amal ibadah yang dilakukan oleh pada nabi dan rasul semasa hidupnya, para nabi dan rasul memperoleh keistimewaannya dengan tidak haus dan lapar saat dikumpulkan dalam Padang Mahsyar nanti.
2. Ahlul Bait Rasulullah SAW
Ahlul Bait merupakan keluarga yang berhubungan dengan Nabi Muhammad SAW.
Golongan Ahlul Bait kelak tidak akan merasakan haus dan lapar ketika berada di Padang Mahsyar nanti.