HP Spek Dewa Realme Narzo 70X 5G Segera Meluncur, Bawa Layar AMOLED dan Sertifikasi IP54

Realme Narzo 7G 5G-ist--

Sementara untuk layarnya ini didukung dengan resolusi Full HD Plus dan Refresh Rate 90Hz.

Dengan begitu pengguna bisa memanfaatkannya untuk berlama didepan dengan menonton video, bermain game atau bahkan browsing internet.

Menariknya lagi, smartphone Relame Narzo 70X 5G dilengkapi dengan sertifikasi IP54 yang tahan akan debu dan percikan air.

Jadi, jika smartphone ini terkena debu dan percikan air pengguna pun tidak perlu takut akan hal itu karena telah dilindungi dan memiliki ketahanan yang cukup kuat.

Nah, pada baterai yang digunakan smartphone Realme 70X ini menggunakan baterai jumbo dan tahan lama yakni 5000mAh dan berteknologi pengisian daya cepat mencapai 45 Watt.

Sehingga pengguna tidak perlu khawatir akan kehabisan daya sebab smartphone Realme 70X 5G dapat bertahan sepanjang hari.

Sedangkan pada performanya sendiri super kencang karena ditenagai dengan MediaTek Dimensity 7050.

Nah, agar performanya semakin mulus maka dipadukan dengan RAM dan penyimpanan yang luas yakni RAM 8 GB.

Pengguna bisa menambahkan kartu microSD untuk memperluas ruang penyimpanan mencapai 1TB.

Sehingga pengguna bisa menyimpan kebutuhan yang diinginkan seperti foto, video, dokumen dan aplikasi lainnya.

Sedangkan untuk kamera yang digunakan smartphone ini dilengkapi kamera memukau dengan kamera utama 50MP dan tersedia kamera selfie 16 MP.

Pengguna dapat memanfaatkan kamera tersebut untuk mengabadikan momen bersama keluarga maupun pasangan dengan hasil foto yang tajam dan jelas.

Nantikan kehadiran smartphone canggih Realme Narzo 70X 5G yang sebentar lagi akan diluncurkan dan menjadi smartphone terbaik dikelasnya. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER