Samsung Galaxy M17 Resmi Meluncur: Desain Tipis, Layar AMOLED, dan 5G Terjangkau

Samsung Galaxy M17 Resmi Meluncur: Desain Tipis, Layar AMOLED, dan 5G Terjangkau--Foto: Prabupos

Performa dengan Chipset Exynos 1330 dan One UI 7

Urusan dapur pacu dipercayakan pada chipset Exynos 1330 yang dikenal efisien serta stabil dalam menjalankan berbagai aplikasi.

Galaxy M17 hadir dengan opsi RAM 4GB hingga 8GB, mendukung aktivitas multitasking yang lancar.

Ponsel ini menjalankan One UI 7 berbasis Android 15, lengkap dengan fitur berbasis AI seperti Circle to Search dan Gemini Live untuk pengalaman pengguna yang lebih cerdas dan responsif.

BACA JUGA:itel Super 26 Ultra Rilis: Smartphone Rp2 Jutaan dengan Desain Premium & Fast Charging

BACA JUGA:POCO C85 dan POCO C75, Smartphone Rp1 Jutaan dengan Fitur Lengkap dan Desain Kekinian

Kamera 50MP OIS, Hasil Foto Lebih Tajam

Dari sisi fotografi, Galaxy M17 membawa kamera utama 50MP dengan Optical Image Stabilization (OIS) yang mampu menghasilkan gambar tajam dan minim blur, bahkan di kondisi cahaya rendah.

Sistem kameranya juga dilengkapi lensa ultra-wide 5MP dan kamera makro 2MP untuk hasil foto lebih variatif.

Sementara di bagian depan, terdapat kamera selfie 13MP yang cocok untuk swafoto maupun video call berkualitas tinggi.

Baterai 5.000mAh dan Fast Charging 25W

Daya tahan perangkat ini ditopang baterai berkapasitas 5.000mAh, cukup untuk menemani aktivitas sehari penuh.

Teknologi fast charging 25W memastikan pengisian daya berlangsung cepat dan efisien, cocok bagi pengguna dengan mobilitas tinggi.

BACA JUGA:Beta WhatsApp for Apple Watch Dirilis: Chat Tinggal Angkat Tangan

BACA JUGA:Redmi 15C, Smartphone Murah dengan Layar Jumbo dan Baterai Tahan Lama

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER