Tekan Angka Stunting, Pemkot Prabumulih Distribusikan 31 Paket Gizi kepada 31 Anak
Tekan Angka Stunting, Pemkot Prabumulih Distribusikan 31 Paket Gizi kepada 31 Anak--
PRABUMULIH, KORANPRABUMULIHPOS.COM – Pemerintah Kota (Pemkot) Prabumulih terus menunjukkan komitmennya dalam upaya menekan angka stunting di wilayahnya.
Melalui Dinas Ketahanan Pangan (DKP), Pemkot menyalurkan bantuan bahan makanan tambahan bagi anak berisiko stunting serta bantuan desa B2SA (Beragam, Bergizi, Seimbang, dan Aman) tahun 2025.
Penyerahan bantuan berlangsung di Gedung Balai Karya, Kelurahan Pasar II, Kecamatan Prabumulih Utara, pada Rabu (5/11/2025). Wali Kota Prabumulih H. Arlan secara langsung menyerahkan bantuan tersebut, didampingi Ketua TP PKK Linda Arlan, Kepala DKP Sumarti, SP., M.Si., dan Kepala Dinas Sosial Heriyanto.
Sebanyak 31 paket bantuan disalurkan kepada anak-anak yang teridentifikasi memiliki risiko stunting. Paket tersebut berisi beras dan susu bernutrisi khusus untuk membantu memenuhi kebutuhan gizi balita.
Wali Kota Prabumulih H. Arlan menegaskan bahwa penanganan stunting merupakan tanggung jawab bersama lintas sektor.
BACA JUGA:Warga dan Wali Kota Arlan Duduk Bersama Bahas Solusi Pelebaran Jalan Jenderal Sudirman
BACA JUGA:25 Mahasiswa STEI Al Furqon Prabumulih Diwisuda, Wako Cak Arlan Ajak Berkontribusi untuk Daerah
Ia menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah, tenaga kesehatan, dan masyarakat dalam mempercepat penurunan angka stunting di daerah.
“Masalah stunting tidak bisa diselesaikan oleh satu dinas saja. Harus ada kerja sama dari semua pihak agar hasilnya optimal. Bantuan seperti ini akan terus kita salurkan agar anak-anak tumbuh sehat dan menjadi generasi yang cerdas,” ujar Arlan.
Sementara itu, Kepala DKP Prabumulih Sumarti, SP., M.Si. menjelaskan bahwa program ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan pemerintah daerah dalam memperkuat ketahanan pangan keluarga.
Menurutnya, bantuan pangan bergizi menjadi langkah konkret untuk memastikan setiap anak memperoleh asupan nutrisi yang cukup.
“Sebanyak 31 paket fortivit yang berisi beras dan susu bernutrisi kami berikan kepada penerima manfaat sosial. Harapannya, bantuan ini dapat membantu memenuhi kebutuhan gizi dan memperbaiki status kesehatan anak-anak penerima,” jelasnya.
BACA JUGA:Prabumulih Expo 2025 Dibuka, Wali Kota Arlan Dorong Kemajuan Ekonomi dan UMKM

