Usai Trafo PLN, Giliran Mesin ATM; Sasaran Pencurian di Prabumulih, Pelaku Gagal Bawa Uang

Usai Trafo PLN Giliran Mesin ATM, Sasaran Pencurian di Prabumulih, Pelaku Gagal Bawa Uang --prabupos

PRABUMULIH, KORANPRABUMULIHPOS.COM - Belum lama heboh pencurian gardu PLN, warga Kota Prabumulih kembali dihebohkan oleh aksi pencurian dengan target pembobolan mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM) Bank Sumsel Babel.

Nah, kasus yang menjadi sorotan netizen dan masyarakat Kota diisi ini terjadi di salah satu ATM yang berlamat di Kelurahan Prabujaya Kecamatan Prabumulih Timur tepatnya di kawasan taman Kota Prabujaya.

Aksi kejahatan ini diduga terjadi pada Selasa, 19 November 2024 malam, saat hujan deras. 

Belum diketahui pelaku yang telah berhasil merusak mesin ATM. Namun informasi, pelaku tak berhasil mengambil uang yang ada dalam ATM tersebut.

BACA JUGA:Ngesti-Amin Diunggulkan, Ridho Yahya: Tidak Berpuas Diri, Tetap Berbuat

BACA JUGA:Pemerintah Kota Prabumulih Apresiasi Prestasi Atlet NPCI di PEPARNAS 2024, Berikan Reward!

Informasi dihimpun, peristiwa pembobolan ATM ini pertama kali diketahui oleh seorang nasabah Bank Sumsel Babel pada Rabu, 20 November 2024.

Ketika itu nasabah tersebut berencana menarik uang tunai. Nasabah yang enggan menyebutkan namanya itu terkejut saat melihat kondisi mesin ATM yang sudah rusak. “Kami hendak tarik tunai, tapi tiba-tiba melihat mesin ATM sudah dalam kondisi rusak,” ujarnya.

Senada dikatakan sumber lainnya, yang mengaku terkejut ketika melihat mesin ATM yang sudah rusak. “Waktu mendekat mesin terlihat sudah rusak laju urung ngambek duet,” ucap sumber tersebut.

Kejadian pembobolan ini cepat menyebar di media sosial, menarik perhatian banyak pengguna yang memberikan komentar beragam. 

Beberapa netizen mengaku khawatir mereka akan keamanan lokasi mesin ATM, sementara yang lain berusaha berbagi informasi untuk meningkatkan kesadaran di kalangan masyarakat. "Nambah ganas ye maling di Prabumulih nih," tulis @arin***

“Emang ngeri klo malam ngambek duit di situ gelap dan sepi," timpal netizen lainnya.

Terpisah Kapolres Prabumulih, AKBP Endro Aribowo SIK, melalui Kapolsek Prabumulih Timur, AKP Alias Suganda mengaku telah mengetahui tentang kejadian ini dan telah mendatangi lokasi kejadian untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut.

“Kami sudah ke lokasi kejadian, namun hingga saat ini pihak bank belum membuat laporan,” ungkap Ipda Nendri kepada wartawan. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER