Website GoPay Games Resmi Hadir, Ini Cara Top-Up Game dengan Harga Miring!

Foto: GoPay--

KORANPRABUMULIHPOS.COM - GoPay baru saja memperkenalkan website GoPay Games yang ditujukan untuk memudahkan para gamers melakukan top-up game dengan harga lebih murah dan transparan. Melalui website ini, pengguna bisa mengakses berbagai promo menarik di www.gopay.co.id/games.

Menurut Rudy Tantyo, Head of Product Marketing Online Payments GoPay, peluncuran website ini merupakan bagian dari komitmen GoPay dalam mendukung perkembangan e-sports di Indonesia dan meningkatkan pengalaman pengguna. "Website GoPay Games hadir sebagai solusi bagi gamers untuk mendapatkan voucher game dengan harga yang terjangkau dan tanpa perlu repot membandingkan harga di platform lain," ujarnya.

Selain memberikan kemudahan dan keamanan dalam top-up game, GoPay juga terus berupaya memperkuat ekosistem game di Tanah Air. Berbagai inisiatif telah diluncurkan untuk menjadikan GoPay sebagai dompet digital pilihan bagi para gamers di Indonesia.

GoPay juga merupakan sponsor resmi dari beberapa turnamen Mobile Legends bergengsi, seperti Mobile Legends Developmental League (MDL) ID dan Mobile Legends Professional League (MPL). GoPay bahkan menjadi sponsor untuk M6 World Championship atau The 2024 Mobile Legends: Bang Bang World Championship dan mengadakan turnamen eSports GoPay Arena Community Championship (GACC) untuk membantu pemain meningkatkan skill mereka.

BACA JUGA:Canva Kini Terima Pembayaran Melalui GoPay dan Tawarkan Paket Langganan Harian

Pemenang GACC akan mendapatkan golden ticket ke penyisihan MICC Knockout Stage menuju Mobile Legends Development Liga Indonesia Season 10. GoPay juga mendukung tiga tim eSports ternama di Indonesia—ONIC, Bigetron, dan EVOS—untuk membantu talenta lokal berprestasi di kancah internasional.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER