Kapolda Sumsel Ingatkan Masyarakat Prabumulih; Perbedaan Pilihan Jangan jadi Faktor Silaturahmi Terputus

Kapolda Sumsel Ingatkan Masyarakat Prabumulih, Perbedaan Pilihan Jangan jadi Faktor Silaturahmi Terputus --prabupos

PRABUMULIH, KORANPRABUMULIHPOS.COM – Kapolda Sumatera Selatan, Irjen Pol Andi Rian R Djajadi, melaksanakan kunjungan kerja pertamanya ke Polres Prabumulih pada hari Selasa, 5 November 2024.

Kunjungan yang penuh kehangatan ini disambut oleh Penjabat Walikota Prabumulih, H Elman ST MM, Kapolres Prabumulih AKBP Endro Aribowo SIK, serta jajaran Forkopimda setempat.

Kegiatan kunjungan Kapolda tidak sekadar menjadi ajang formalitas, melainkan juga diisi dengan berbagai kegiatan sosial untuk membantu masyarakat Prabumulih.

Sesampainya di Polres Prabumulih, Kapolda Andi Rian disambut dengan pedang pora dan sekapur sirih, serta mendapatkan sambutan hangat dari ribuan warga yang telah menunggu sejak pagi.

BACA JUGA:Tawarkan Jasa Prostitusi Melalui WhatsApp, Seorang Muncikari di Lampung Ditangkap

BACA JUGA:Inilah Daftar Hari Besar November 2024, Yuk Intip Apa Ada Tanggal Merah?

Di tengah kunjungan tersebut, berbagai kegiatan sosial dilakukan, termasuk donor darah, pemberian bantuan kepada balita stunting, penyandang disabilitas, dan pemberian sembako. Tak hanya itu, masyarakat juga diberi kesempatan untuk mendapatkan pemeriksaan kesehatan secara gratis.

Untuk menambah semarak acara, Kapolda juga memberikan doorprize kepada masyarakat yang hadir. Kegiatan undian doorprize ini berhasil menarik perhatian warga dan menambah keceriaan suasana, sekaligus mempererat rasa kebersamaan.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolda Sumsel Irjen Pol Andi Rian R Djajadi menyampaikan bahwa kunjungan kerjanya ini adalah yang pertama sejak ia dilantik sebagai Kapolda.

“Ini adalah kunjungan pertama saya setelah diamanahkan sebagai Kapolda Sumatera Selatan, dan saya sangat bersyukur bisa melaksanakan kegiatan bhakti sosial dan kesehatan di Kota Prabumulih,” ujar Andi Rian, disela-sela kegiatan, Selasa, 5 November 2024.

BACA JUGA:Waspada Flu Burung, Distan Kota Prabumulih Imbau Peternak Jaga Kebersihan Kandang

BACA JUGA:Banyak Lubang di Sudirman Patih Galung Prabumulih

Kapolda menjelaskan bahwa kegiatan bhakti sosial ini merupakan tindak lanjut dari arahan Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, yang menekankan pentingnya swasembada pangan dan pengurangan kemiskinan.

"Ini juga sejalan dengan program Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan dan Kota Prabumulih, yang telah berfokus pada pengentasan kemiskinan, penurunan angka stunting, serta pengendalian inflasi,” ungkapnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER