KORANPRABUMULIHPOS.COM - Setelah Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Prabumulih, melantik sebanyak 18 orang Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan,
Kini Panwascam kota Prabumulih sudah siap bekerja menjalankan tugas mengawal pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah 2024.
Pelantikan Panwascam untuk Pemilihan Kepala Daerah 2024 ini, sudah dilaksanakan di hotel Grand Nikita Prabumulih, Jumat 24 Mei 2024. Kemudian dilanjutkan dengan Bimtek dan pembekalan hingga Sabtu 25 Mei 2024.
Sebanyak 18 orang panwascam mengikuti Bimbingan Teknik, sebagai pembekalan kepada para panwascam agar dapat melaksanakan tugas sebagai pengawas dengan baik, selama pelaksanaan Pilkada 2024 mendatang.
BACA JUGA:Alumni SMK PGRI 2 Prabumulih Mendapatkan Peluang Kerja
BACA JUGA:Ada 10 orang Siswa Baru SMPN 5 Belum Daftar Ulang
Menurut Ketua Bawaslu Prabumulih, Afan Sira Oktrisma, pelaksanaan Bimtek ini wajib diikuti oleh seluruh panwascam, karena dalam kesempatan inilah panwascam mendapatkan bekal awal mereka dalam menjalankan tugas.
"semua anggota panwascam harus memahami tugas pokok dan fungsi serta tanggung jawabnya dalam menjalankan kewajibannya," ujar Afan.
Afan menyampaikan yang perlu dipahami dan dipraktekkan dalam pengawasan oleh panwascam, diantaranya adalah kode etik pengawasan yang telah diatur dalam Undang-undangan pemilu dan Pilkada.
Termasuk didalamnya netralitas komisioner yang tidak boleh memihak kepada salah satu Pasangan calon kepala daerah.
"Dengan memahami Tugas pokok dan. Fungnya, sehingga pelaksanaan Pilkada bisa berjalan sesuai dengan yang kita harapkan," tukasnya.(*)