KORANPRABUMULIHPOS.COM - POCO C65 hadir sebagai pilihan HP gaming dengan harga sangat terjangkau, yakni sekitar Rp 1 juta, yang diluncurkan pertama kali pada Januari 2024.
Meskipun banderolnya ekonomis, performa yang ditawarkan cukup memuaskan untuk kebutuhan gaming.
Ditenagai oleh prosesor Mediatek Helio G85, POCO C65 tersedia dalam dua varian memori: RAM 6 GB dengan penyimpanan internal 128 GB, dan RAM 8 GB dengan kapasitas memori internal 256 GB.
Layar besar berukuran 6,74 inci pada ponsel ini sudah mendukung refresh rate 90Hz, membuat pengalaman bermain game lebih halus dan responsif.
BACA JUGA:Redmi K80 Pro, Smartphone Flagship Performa Ekstrem dengan Harga Terjangkau
BACA JUGA:Xiaomi 14 vs Redmi Note 14 Pro+: Duel Smartphone Flagship dan Mid-Range Terbaik 2025
Selain itu, layarnya memiliki sertifikasi TÜV untuk emisi cahaya biru rendah dan juga fitur flicker-free, yang membantu mengurangi kelelahan mata saat digunakan dalam waktu lama. Meski begitu, tetap disarankan untuk tidak bermain game secara berlebihan.
Bagi penggemar fotografi, POCO C65 dibekali kamera utama 50 MP lengkap dengan 10 filter dan opsi frame menarik.
Sedangkan kamera depan beresolusi 8 MP dilengkapi dengan efek pencahayaan natural berkat soft light ring, memberikan hasil selfie yang lebih baik.
Aktivitas harian juga lebih nyaman dengan baterai berkapasitas besar 5000mAh yang mendukung pengisian cepat 18W.
BACA JUGA:Xiaomi 13T vs 13T Pro: Duel Kuat Smartphone Kamera Leica, Mana yang Paling Worth It Dibeli?
BACA JUGA:Redmi K50i, Smartphone Performa Tinggi dengan Layar 144 Hz dan Kamera 64 MP
Menariknya, POCO juga memberikan jaminan garansi selama 12 bulan ditambah ekstra 3 bulan, serta komitmen pembaruan besar sistem operasi sebanyak dua kali dan patch keamanan selama tiga tahun.
Spesifikasi Utama POCO C65:
Sistem Operasi: Android 13 dengan MIUI 14 for POCO