Bahasa yang digunakan merupakan bahasa gaul anak muda Amerika sehari-hari, lengkap dengan berbagai slang.
Setelah belajar dari film To All The Boys I’ve Loved Before, dijamin kosakata bahasa Inggris gaulmu akan meningkat.
5. Cast Away
Sering bingung dengan pelafalan aktor yang berbeda-beda? Saat menonton film Cast Away dijamin tidak akan mengalami kesulitan tersebut.
Cast Away merupakan salah satu sinema unik yang hanya dibintangi satu aktor saja, yaitu Chuck Noland.
Hampir disepanjang film ini hanya berisi monolog dengan alur lambat, sehingga kalian dapat melatih pronunciation dan listening mudah dipahami.
6. You’ve Got Mail
Film You’ve Got Mail bercerita tentang dua orang yang sering bertukar cerita lewat email. Kedua tokoh ini tidak saling mengenal.
Lewat komunikasi yang dijalin kedua tokoh di film ini, kalian dapat belajar bahasa Inggris dengan lebih mudah, karena di film ini, terdapat iringan voice over tiap kali para pemerannya menulis email.
7. Forrest Gump
Forrest Gump--dok:Sumeks.co
Jika kalian sering merasa kesulitan memahami ucapan bahasa Inggris dari orang lain karena bicaranya terlalu cepat. Nah, film Forrest Gump ini cocok untuk dipilih!
Pada film ini Gump sebagai tokoh utama mengalami cacat mental sehingga ia berbicara sangat pelan sekali.
Dengan demikian, kalian akan lebih mudah memahami maksud kata Gump dan mempelajari pelafalannya.
Nah, itulah tujuh rekomendasi film untuk belajar bahasa Inggris buat pemula, meski tampak susah untuk dipelajari. Kemampuan berbahasa Inggris adalah salah satu skill paling dibutukan. (SUMEKS.CO)