Hj Linda Arlan Jabat Ketua TP PKK

Jumat 07 Mar 2025 - 23:10 WIB
Reporter : Tedy
Editor : Tedy

PRABUMULIH – Hj Linda Arlan resmi memimpin Tim Penggerak PKK Kota Prabumulih setelah dilantik oleh Ketua TP PKK Provinsi bersama Ketua TP PKK dari kabupaten dan kota lainnya, Kamis 6 Maret 2025. 

Selain Hj. Linda Arlan, Nuning Mulya Franky juga dilantik sebagai Wakil Ketua TP PKK Kota Prabumulih dalam acara tersebut.

Acara pelantikan ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, seperti Wali Kota Prabumulih H. Arlan, Wakil Wali Kota Prabumulih Franky Nasril, serta pejabat lainnya di Provinsi Sumsel. 

Ketua TP PKK Sumsel, Hj. Febrita Lustia Herman Deru, mengucapkan selamat kepada Wali Kota dan Wakil Wali Kota Prabumulih yang baru saja dilantik oleh Presiden RI pada 20 Februari 2025. 

Ia mengajak seluruh pihak untuk memperkuat kerjasama antara pemerintah daerah, PKK, dan Posyandu guna meningkatkan kesejahteraan keluarga di seluruh Sumatera Selatan.

Lebih lanjut, Hj. Febrita menekankan bahwa sebagai pembina PKK dan Posyandu, terdapat tanggung jawab besar yang harus dijalankan dengan dedikasi dan komitmen tinggi. "Saya yakin dengan semangat dan tekad yang kuat, Bapak dan Ibu mampu menjalankan amanah ini dengan baik," ujarnya.

Pelantikan ini menjadi titik awal yang penting dalam memperkuat berbagai program pemberdayaan masyarakat. 

Hj Febrita menegaskan bahwa kesuksesan program-program tersebut sangat bergantung pada kerjasama antara pemerintah dan masyarakat, serta partisipasi aktif semua pihak untuk mencapai tujuan bersama, terutama dalam bidang kesehatan melalui Posyandu dan pemberdayaan ekonomi melalui Dekranasda.

Dengan dilantiknya Hj. Linda Arlan sebagai Ketua TP PKK, diharapkan dapat memberikan kontribusi signifikan dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat Prabumulih melalui berbagai inisiatif pemberdayaan yang telah dipersiapkan. 

Fokus utama akan diberikan pada pemberdayaan keluarga dan peningkatan akses bagi masyarakat demi kemajuan kesejahteraan daerah.

Sementara itu, pasca dilantik sebagai Ketua TP PKK, sejumlah papan ucapan bunga ucapan berjejer di rumah dinas wali kota Prabumulih yang ada di Jalan Sudirman Kelurahan Gunung Ibul Barat Kecamatan Prabumulih Timur.(*) 

Kategori :