Komet A3 Melintasi Langit Pekan Ini, Bisa Dilihat dengan Mata Telanjang
ilustrasi Komet A3--
KORANPRABUMULIHPOS.COM - Komet Tsuchinshan-ATLAS C/2023 A3, atau biasa disebut komet A3, akan melintasi langit pekan ini. Komet ini diperkirakan akan bersinar cukup terang untuk dapat dilihat dengan mata telanjang antara akhir September dan awal Oktober.
Apa Itu Komet A3?
Komet A3 merupakan komet periode panjang yang berasal dari Awan Oort, wilayah di sekitar Tata Surya yang menjadi rumah bagi jutaan komet. Komet ini memiliki periode orbit sekitar 80 ribu tahun, sehingga ini adalah kesempatan langka untuk melihatnya.
Komet A3 ditemukan pada Januari 2023 oleh astronom di Observatorium Tsuchinshan, China, serta teleskop Asteroid Terrestrial-impact Last Alert System (ATLAS) di Afrika Selatan.
BACA JUGA:Heboh! 7 Matahari Berjajar di Langit China, Netizen Dibuat Terpukau
Penampakan Komet A3
Komet A3 diharapkan memiliki ekor yang terdiri dari debu dan es, mungkin bahkan memiliki dua ekor: satu berwarna putih dan satu lagi kebiruan. Posisi orbitnya di bagian dalam Tata Surya memungkinkan ekornya memancarkan cahaya lebih banyak ke Bumi, membuatnya tampak lebih terang.
Kapan dan Di Mana Melihat Komet A3?
Waktu terbaik untuk melihat komet A3 tergantung pada lokasi pengamat. Di belahan Bumi selatan, termasuk Indonesia, pemandangan terbaik kemungkinan akan terjadi sebelum Matahari terbit sekitar perihelion pada 27 September. Pada tanggal itu, komet akan berada di konstelasi Leo dan Sextans, dalam posisi paling terang.
Sementara itu, di belahan Bumi utara, peluang terbaik untuk melihat komet A3 muncul setelah Matahari terbenam sekitar 12 Oktober, ketika komet berada di jarak terdekat dari Bumi, di konstelasi Ophiuchus, dan akan memudar seiring berjalannya bulan. Di belahan Bumi utara, pengamat juga bisa melihatnya satu jam sebelum Matahari terbit dari 27 September hingga 2 Oktober. (*)