Perbedaan Harga Makanan di Restoran dan Online
Pelanggan ini membandingkan harga pesanan makan yang ia bayar di restoran dengan harga di aplikasi online--
Mereka menjelaskan bahwa harga di platform mereka sepenuhnya diatur oleh mitra restoran yang bekerja sama.
“Halo Abhishek, harga di platform kami sepenuhnya diatur oleh mitra restoran kami. Namun, kami akan menyampaikan kekhawatiran dan masukan Anda kepada mereka.”
Abhishek kemudian membalas dengan mengatakan bahwa dirinya sudah bertanya kepada pihak restoran mengenai perbedaan harga yang lebih tinggi ini.
Menurut Abhishek, pihak restoran menyatakan bahwa Zomato membayar mereka sesuai dengan harga menu di restoran, tanpa ada tambahan. Oleh karena itu, restoran tersebut tidak merekomendasikan pelanggan untuk memesan melalui Zomato, terutama setelah pukul 11 siang.
“Mereka tidak menyarankan memesan lewat Zomato. Mereka memiliki beberapa pengantar makanan yang dapat mengambil pesanan langsung dari pelanggan. Hanya berbagi informasi,” ujarnya. (*)