Pasar Murah di Gang Damai Prabumulih Diserbu, Warga : Rugi Tak Ikut Antri

Pasar Murah di Gang Damai Prabumulih Diserbu, Warga : Rugi Tak Ikut Antri --Foto: protokol Prabumulih

Pasar Murah di Gang Damai Prabumulih Diserbu, Warga : Rugi Tak Ikut Antri 

PRABUMULIH, KORANRPABUMULIHPOS.COM - Pemerintah Kota (Pemkot) Prabumulih, kembali mengadakan Program Gerakan Pangan Murah (GPM) dan Operasi Pasar Murah (OPM).

Kali ini, kegiatan dilaksanakan di di Lapangan Jalan Damai, Kelurahan Sidomulyo Barat, Kecamatan Prabumulih Utara, Rabu 17 Juli 2024.

Adapun tujuannya untuk mengendalikan inflasi serta menjaga stabilitas pasokan dan harga pangan, kembali digelar.

Dari pantauan, masyarakat antusias memanfaatkan kesempatan untuk membeli sembako dengan harga yang lebih terjangkau dibandingkan harga pasar.

BACA JUGA:Ratusan Bidan Prabumulih Berkumpul di Gedung Kesenian, Ada Apa?

BACA JUGA:Sambut HUT RI ke - 79, Warga Prabumulih Wajib Pasang Bendera Mulai Tanggal Ini

"Rugi kalau tidak ikut beli. Karena di sini harganya lebih murah dari pasar. Uang seratus ribu bisa beli banyak," kata Nur salah satu warga yang sudah sejak lahir antri di lokasi.

H. Elman, ST, MM, Penjabat Walikota Prabumulih, menyatakan bahwa Pemerintah Kota Prabumulih akan terus melaksanakan kegiatan pasar murah dan pangan murah untuk meringankan beban belanja masyarakat.

"Program ini bertujuan untuk menjaga stabilitas harga pangan dan membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pangan sehari-hari," ujarnya.

Selain itu, Penjabat Walikota juga mengimbau kepada masyarakat untuk menanam cabai di pekarangan rumah mereka dan menggunakan barang bekas sebagai media tanam alternatif, sebagai upaya mengatasi lonjakan harga cabai di pasar.

BACA JUGA:Tanam Bawang untuk Pasar Murah, Pj Wako: Jangan Ditunda Lagi

BACA JUGA:SDIT Al Malik MPLS Siswa Baru dengan Cara Unik, Disambut Kakak Kelas - Terbangkan Balon di Kolam Renang

Acara ini dihadiri oleh Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Kepala Dinas Disperindag, Kepala Dinas Kominfo, Kapolsek Prabumulih Utara, Camat, Lurah, dan warga setempat.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER