Ketua Bapilu - DPC Hanura Prabumulih Beda Dukungan

Hanya Kota Prabumulih saat mengajukan bakal calon legislatif di KPU beberapa waktu lalu. Foto: ist --

//Dalam Pilkada 2024 Kota Prabumulih 

KORANPRABUMULIHPOS.COM - Jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kota Prabumulih, Dukungan dari Partai Hanura untuk bakal calon walikota dan wakil walikota Prabumulih terpecah.

Ketua DPC Hanura Prabumulih H Hartono Hamid dengan tegas menyatakan sikap mendukung bakal calon walikota Prabumulih H Arlan dan bakal calon Wakil Walikota Franky Nasril. 

Hal ini diutarakannya saat  deklarasi bakal calon walikota Prabumulih H Arlan dan bakal calon Wakil Walikota Franky Nasril di Hall Siang Malam beberapa waktu lalu.

Sementara Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) Hanura Prabumulih Aden Thamrin SE secara tegas menyatakan akan mendukung bakal calon walikota Prabumulih Hj Suryanti Ngesti Rahayu Ridho.

BACA JUGA:Mulai Sosialisasi, Terkait Pembuatan SIM Wajib Punya BPJS

BACA JUGA:Tahun Ajaran Baru, Siswa SMK PGRI 2 Bebas Gunakan Internet Sekolah

Namun, meski beda pandangan Pria yang menjabat sebagai ketua KNPI kota Prabumulih ini tetap menghargai perbedaan didalam internal partainya dengan memberikan ucapan selamat kepada pasangan tersebut.

"Saya selaku Bapilu Hanura mendukung Hj Ngesti Ridho Yahya untuk menjadi calon walikota 2024-2029," ujarnya, Kamis 27 Juni 2024.

Iapun mengaku siap menanggung segala resikonya andai kata mendapatkan sanksi dari Partai Hanura atas perbedaan dukungan terhadap bakal calon walikota dan wakil walikota tersebut.

"Menurut saya beda pandangan itu biasa, bakal calon yang memiliki visi misi jelas dan ada semangat untuk menang hanya Hj Ngesti Ridho," bebernya.

BACA JUGA:Tahun Ajaran Baru, Siswa SMK PGRI 2 Bebas Gunakan Internet Sekolah

BACA JUGA:Siswa SD SMP Kota Prabumulih Mulai Libur Kenaikan Kelas

Lebih jauh, Aden menjelaskan salah satu yang mendasari perbedaan dukungan antara dirinya dengan Ketua DPC Hanura Prabumulih lantaran perbedaan visi misi. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER