Smanti Mantap ke Sweet Sixteen, Tekuk Dapuda 41-29 dalam Laga Panas SBL Sumsel Cup 2025

Smanti Mantap ke Sweet Sixteen, Tekuk Dapuda 41-29 dalam Laga Panas SBL Sumsel Cup 2025--Sumeks

PRABUMULIH, KORANPRABUMULIHPOS.COM – SMAN 3 Prabumulih (Smanti) mengamankan tiket ke fase sweet sixteen SBL Gubernur Sumsel Cup 2025 setelah tampil solid dan menundukkan SMAN 22 Palembang (Dapuda) dengan skor 41-29 pada pertandingan panas di GOR Dempo, Jakabaring Sport City, Sabtu (15/11).

Sejak tip-off, Smanti langsung menunjukkan mental baja. Gaya bermain agresif, disiplin, dan efisien membuat mereka mampu menguasai ritme pertandingan sepanjang laga.

Bintang Smanti, Muhammad Abrar, menjadi penggerak utama kemenangan dengan kontribusi 14 poin, 1 assist, dan 3 rebound.

“Fokusku cuma satu: bantu tim menang,” ujarnya usai pertandingan.

BACA JUGA:Serat Nanas Rutan Prabumulih Tuai Pujian di Pameran Hari Bhakti Kemenkumhampas

BACA JUGA:Simulasi Sidang Ricuh di PN Prabumulih, Aparat Uji Kesiapan Hadapi Perkara Sensitif

Performa konsisten Abid Azzahid yang menambah 7 poin turut memberi stabilitas pada serangan dan pertahanan Smanti.

Pelatih Smanti, Lega Putri, mengapresiasi kemenangan tim namun menegaskan masih ada pekerjaan rumah.

“Defense masih harus diperbaiki. Beberapa kali kita kecolongan,” ujarnya. Meski begitu, ia menilai kekurangan itu justru membuat timnya semakin matang dalam membaca permainan.

Pertandingan kembali panas di sisa 2 menit 59 detik kuarter terakhir. Dapuda yang tertinggal 27-33 mulai menekan lewat serangan cepat. Smanti beberapa kali terlihat terdesak, namun pertahanan rapat mereka berhasil menggagalkan peluang-peluang penting Dapuda.

BACA JUGA:Makarti Jaya Hidupkan Kembali Tradisi: Festival Sekaa Nguda Jadi Panggung Pelestarian Budaya

BACA JUGA:Kuatkan Napas Energi Sumatra, Prabumulih Nyalakan Harapan Warga Melalui Alisan Gas

Momentum krusial hadir saat kapten tim, Daffi Athaya, melepaskan tembakan tiga angka yang memperlebar keunggulan menjadi 38-27.

“Kunci kami cuma percaya pada game plan,” tegasnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER