Hari Pertama Siswa SD Negeri 41 Nikmati Makan Siang Bergizi Gratis Lauk Malbi Sapi

Salah seorang siswa SDN 41 Prabumulih, makan dengan lahap. Foto; ist--

PRABUMULIH,KORANPRABUMULIHPOS.COM – Suasana penuh keceriaan tampak di SD Negeri 41 pada hari pertama pelaksanaan program makan siang bergizi gratis, Selasa 7 Oktober 2025.

 Sebanyak 65 siswa SDN 41 yang terdiri dari 29 laki laki dan 36 perempuan, tampak antusias menikmati hidangan yang disajikan sekolah.

Guru SDN 41, Riduan Jaya, S.Pd mengatakan, para siswa terlihat sangat senang dan lahap menikmati menu yang telah disiapkan.

 “Anak-anak semangat sekali, mereka makan dengan lahap. Ini pengalaman baru bagi mereka. Karna hari ini adalah pertama kali SDN 41 mendapat giliran MBG,"ujarnya.

BACA JUGA:Pawai dan Karnaval HUT Kota Prabumulih ke-24 Mulai Buka Pendaftaran

BACA JUGA:Ajak siswa SDN 41 Prabumulih Tetap Semangat Olahraga

Pada hari pertama program ini, menu makan siang yang disediakan terdiri dari malbi daging, tahu, sayur kacang panjang, dan buah apel. 

Menu tersebut disiapkan untuk memenuhi kebutuhan gizi anak-anak agar tumbuh sehat dan kuat.

Menurut Riduan, pelaksanaan makan siang gratis ini berjalan lancar dan mendapat sambutan positif dari para siswa maupun guru.

 “Kita berharap program ini terus berlanjut, anak anak makan lauk yang sehat dan bergizi agar menjadi motivasi bagi anak-anak untuk rajin belajar,” tambahnya.

BACA JUGA:Mulai Ukur lokasi Bangunan Gedung SDN 41 Prabumulih

BACA JUGA:SDN 41 yang Menumpang Segera Memiliki Gedung Baru

Data dari sekolah mencatat, peserta makan siang bergizi gratis pada hari pertama berjumlah 65 orang, terdiri dari 29 siswa laki-laki dan 36 siswa perempuan. 

Semua siswa mengikuti kegiatan makan bersama dengan tertib dan gembira.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER