Pemkot Prabumulih Kampanye Hidup Sehat, Gelar Senam di Stadion Talang Jimar

Pemkot Prabumulih Kampanye Hidup Sehat, Gelar Senam di Stadion Talang Jimar--
PRABUMULIH, KORANPRABUMULIHPOS.COM — Pemerintah Kota Prabumulih sukses melaksanakan kegiatan Senam Pagi Bersama di Stadion Talang Jimar pada Minggu 27 April.
Sejak pagi, ratusan warga dari berbagai lapisan masyarakat antusias memenuhi stadion, menunjukkan semangat tinggi terhadap kampanye hidup sehat yang digagas oleh Pemkot Prabumulih.
Acara ini dipimpin langsung oleh Wali Kota Prabumulih, H. Arlan, didampingi oleh Wakil Wali Kota, Franky Nasril, S.Kom., M.M., serta Staf Ahli TP PKK Kota Prabumulih, Nuning Mulya Franky.
Mereka tak hanya hadir, tetapi juga aktif memandu gerakan senam, membaur dengan warga dalam suasana penuh semangat.
BACA JUGA:Cak Arlan 'Ultimatum' Pegawai Dishub Prabumulih agar Disiplin Bekerja: Tahan Gaji - Putus Kontrak!
Dalam sambutannya, Wali Kota Arlan menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen pemerintah untuk mengajak masyarakat membangun pola hidup sehat.
"Senam bersama ini bukan hanya tentang olahraga, tetapi juga momentum untuk mempererat kebersamaan, menumbuhkan semangat kolektif, dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga kesehatan," ujarnya.
Suasana pagi itu semakin meriah dengan iringan musik yang membangkitkan energi. Peserta dari semua usia, mulai dari anak-anak hingga lansia, mengikuti instruksi senam dengan penuh antusiasme, meskipun sinar matahari mulai terasa menyengat.
Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata Kota Prabumulih menambahkan bahwa kegiatan senam bersama ini akan terus menjadi agenda rutin setiap Minggu pagi.
"Kami berharap partisipasi warga semakin bertambah, karena berolahraga secara rutin dapat membawa dampak besar terhadap peningkatan kualitas hidup masyarakat," tuturnya.
BACA JUGA:Tingkatkan Layanan RSUD, Wali Kota Cak Arlan Serukan Pelayanan Sepenuh Hati
BACA JUGA:Dipimpin Hj Linda Arlan, TP PKK Prabumulih Langsung Action: Kunjungi PAUD hingga Bantu Warga Sakit
Melalui kegiatan ini, Pemerintah Kota Prabumulih membuktikan bahwa langkah kecil seperti senam pagi mampu mendorong gaya hidup sehat sekaligus mempererat ikatan sosial di tengah masyarakat.