Kini Bisa Upload Hingga 20 Foto dan Video di Instagram! Begini Caranya

Fitur Baru Instagram: Postingan Carousel Kini Bisa Sampai 20 Konten!--

 

KORANPRABUMULIHPOS.COM – Kabar baik buat kamu yang suka berbagi momen di Instagram! Platform media sosial ini kini memungkinkan penggunanya mengunggah hingga 20 foto atau video dalam satu kali postingan carousel. Sebelumnya, batas maksimal hanya 10 konten saja.

 

Dengan fitur carousel, kamu bisa menggabungkan banyak gambar dan video dalam satu unggahan tanpa perlu membuat beberapa post terpisah. Praktis banget, kan?

 

Yuk, simak langkah-langkah untuk mengupload lebih dari 10 konten di Instagram berikut ini:

 

Cara Upload Hingga 20 Konten di Carousel Instagram

 

Dilansir dari Pusat Bantuan Instagram, ini dia cara mudah membuat carousel panjang:

 

  1. Buka aplikasi Instagram lalu ketuk ikon “+” di bagian bawah layar, atau usap ke kanan di halaman utama.

  2. Pilih menu “Postingan” lalu tekan ikon kotak bertumpuk atau opsi “Pilih Beberapa”.

  3. Pilih maksimal 20 foto atau video dari galeri HP kamu.

  4. Edit masing masing konten sesuai keinginan: bisa ganti filter atur ukuran (persegi, potret, atau lanskap), dan ubah urutan konten dengan cara seret dan geser.

  5. Tambahkan tag akun, lokasi, caption dan bahkan musik jika perlu.

  6. Setelah semuanya siap klik “Bagikan” dan unggahanmu pun tayang!

 

Beberapa Hal yang Perlu Kamu Tahu:

 

  • Setelah diposting, kamu masih bisa mengedit caption, lokasi, dan tag akun, bahkan menghapus beberapa foto/video di dalam carousel.

  • Tapi, urutan konten dan filter tidak bisa diubah setelah dipublikasikan.

  • Pengguna bisa memberi like dan komentar untuk seluruh isi carousel, bukan per konten.

  • Geser layar ke kiri atau tekan panah di sisi postingan untuk melihat semua foto/video.

  • Tanda titik-titik abu-abu di bawah postingan menunjukkan jumlah slide, dan titik biru akan tampil saat kamu melihat satu konten.

  • Di halaman profil, carousel akan memiliki ikon kotak bertumpuk di pojok kanan atas unggahan.

 

Kenapa Nggak Bisa Upload 20 Konten?

 

Kalau kamu belum bisa mengupload lebih dari 10 item, bisa jadi karena:

 

  • Koneksi internet tidak stabil

  • Aplikasi Instagram belum diperbarui

  • Bug atau cache menumpuk

 

Solusinya? Coba perbarui aplikasi, hapus cache, dan periksa koneksi internet kamu. Setelah itu, fitur 20 konten seharusnya bisa kamu gunakan.

 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER