Kalahkan Vietnam, Indonesia Juara Piala AFF Futsal 2024

Kalahkan Vietnam Indonesia Juara Piala AFF Futsal 2024 --Istimewa

THAILAND, KORANPRABUMULIHPOS.COM - Tim nasional futsal Indonesia berhasil meraih gelar juara Piala AFF Futsal 2024 setelah mengalahkan Vietnam 2-0 dalam pertandingan final yang digelar di Terminal 21, Nakhon Ratchasima, Thailand, pada Minggu.

Sejak awal pertandingan, Indonesia tampil dominan dengan menguasai jalannya permainan dan berusaha membongkar pertahanan rapat Vietnam. Pada menit keenam, Rio Pangestu memperoleh peluang emas, namun tendangannya sedikit melebar dari gawang Vietnam.

Setelah itu, hanya dalam waktu satu menit, Indonesia memecah kebuntuan melalui permainan tim yang rapi. Muhammad Syaifullah dengan tenang melepaskan sontekan dari jarak dekat, menjebol gawang Vietnam dan membawa Indonesia unggul 1-0.

Pressing tinggi yang diterapkan oleh tim asuhan Hector Souto membuat Vietnam kesulitan untuk mengembangkan permainan. Indonesia, sebaliknya, terus menciptakan peluang melalui serangan balik, meski Evan Soumilena dan Rio Pangestu gagal mengonversi kesempatan yang ada menjadi gol.

BACA JUGA:Kevin Diks, Noa Leatomu, dan Estella Loupattij Resmi Gabung Timnas, Tingkatkan Harapan Fans Sepak Bola Tanah A

BACA JUGA:Chelsea Tumbangkan FC Noah 8-0, Felix dan Nkunku Perlihatkan Aksi Gemilang

Memasuki menit ke-18, Samuel Eko mendapat ruang tembak, namun sepakan yang dilepaskannya sempat mengecoh pemain Vietnam namun masih melenceng dari sasaran. Tak lama setelah itu, Vietnam sempat mengancam gawang Indonesia lewat tendangan Chau Doan Phat, namun masih gagal mengarah ke gawang.

Indonesia berhasil mempertahankan keunggulan 1-0 hingga babak pertama berakhir.

Di babak kedua, meski Vietnam tampil lebih agresif, Indonesia tetap mempertahankan tempo permainan. Pada menit ke-30, Brian Ick hampir menggandakan skor, tetapi tendangannya melebar dari sasaran.

Vietnam mencoba untuk meningkatkan tekanan pada tiga menit terakhir dengan menggunakan strategi power play, tetapi hal ini justru dimanfaatkan oleh Indonesia. Dengan kelengahan pemain Vietnam, Indonesia berhasil mencetak gol kedua menjelang akhir pertandingan. Rizki Xavier, dengan ketenangannya, melepaskan tembakan dari luar kotak penalti yang mengubah skor menjadi 2-0.

BACA JUGA:Shin Tae-yong: Jepang Jadi Lawan Terberat di Kualifikasi Piala Dunia 2026

BACA JUGA:Selamat! Futsal Indonesia Raih Kemenangan 9-0 di Piala AFF

Skor tersebut bertahan hingga peluit panjang dibunyikan, memastikan kemenangan Indonesia 2-0. Dengan hasil ini, Evan Soumilena dan kawan-kawan berhasil meraih gelar juara tanpa kekalahan sepanjang turnamen.

Ini merupakan gelar kedua yang diraih oleh Indonesia di ajang Piala AFF Futsal setelah sebelumnya mereka meraih kemenangan serupa di edisi sebelumnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER