Pemkot Prabumulih Gelar Job Fair Merdeka, Tersedia 500 Peluang Kerja
PRABUMULIH, KORANPRABUMULIHPOS.COM – Kabar baik bagi warga Prabumulih yang sedang mencari pekerjaan. Pemerintah Kota Prabumulih melalui Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) akan menggelar job fair yang diikuti oleh berbagai perusahaan yang membutuhkan tenaga kerja.
Acara ini dijadwalkan berlangsung di Gedung Caroline, Jalan Pertamina - Talang Jimar, Bakaran, Kelurahan Majasari, Kecamatan Prabumulih Selatan, pada tanggal 15-16 Agustus mendatang.
Job fair ini akan dilaksanakan pada jam kerja, yakni dari pukul 08.00 hingga 15.00 WIB. "Acara ini gratis dan terbuka untuk umum," ungkap Kepala Disnaker Prabumulih, Sanjay Yunus, melalui poster yang dibagikan di status WhatsApp-nya.
Peserta diharapkan mengenakan pakaian atasan putih dan bawahan hitam, serta membawa alat tulis dan dokumen asli seperti surat lamaran, CV, ijazah, dan lainnya.
BACA JUGA:Polres Kerahkan 150 Personel: Pengamanan Pendaftaran Calon Walikota - Wawako Prabumulih
BACA JUGA:Waspada Ular Masuk Pemukiman, Tim BPBD Prabumulih Siap Evakuasi
Berbagai perusahaan yang akan ikut dalam job fair ini antara lain RS Pertamina Bina Medika yang menawarkan posisi untuk perawat, perawat hemodialisa, dokter umum, dan tenaga fisioterapi.
PT Patra Drilling Contractor membuka lowongan untuk posisi tool pusher, driller, asisten driller, derrickman, dan floorman.
PT Indotirta Sriwijaya Perkasa (Windro) mencari tenaga IT Support dan Packing Crew.
PT Prima Karya Sarana Sejahtera (PKSS) menyediakan lowongan untuk teller, collection, marketing bank, sales pegadaian, IT Support, helper, satpam, dan driver dump truck.
BACA JUGA:Bendera Berkibar di Perkampungan Kota Prabumulih, Semarak HUT RI Mulai Terasa
BACA JUGA:The Snow Playground Wahana Favorit Akhir Pekan Warga Prabumulih
PT Sumber Alfaria Trijaya (Alfamart) menawarkan posisi store crew atau kasir dan pramuniaga.
Depo Muara Dua juga membuka lowongan untuk pramuniaga, kenek/helper, dan sopir.