Dilema di Akhir Tahun Ajaran Baru

Minggu 02 Jun 2024 - 04:30 WIB
Oleh: Zainul Marzadi.SH.MH

  • Penulis : Zainul Marzadi
  • Dosen Univ Serasan Muara Enim dan Albar Subari sebagai Mantan Dosen Luar Biasa Univ Serasan Muara Enim

KORANPRABUMULIHPOS.COM - Pendidikan nasional adalah pendidikan yang berdasarkan Pancasila dan Undang- Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 yang berakar pada nilai-nilai agama, kebudayaan nasional Indonesia dan tanggap terhadap tuntutan perubahan zaman   Pendidikan merupakan usaha sadar dan terencana dalam mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya (Hanafy, 2014).

Pendidikan mempunyai peranan yang sangat penting dalam penentuan suatu masyarakat, oleh karena itu pendidikan merupakan suatu hal yang paling penting dalam mencetak generasi penerus yang unggul. Pendidikan tidak hannya sebagai sarana transfer ilmu saja, tetapi sebagai pengubah, pembaharu dan pencipta pengetahuan yang nantinya dapat diturunkan dari generasi ke generasi selanjutnya.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), arti Dilema adalah situasi sulit yang mengharuskan orang menentukan pilihan antara dua kemungkinan yang sama-sama tidak menguntungkan ataupun tidak menyenangkan. Selain itu, arti dilema dalam KBBI adalah situasi sulit sekaligus membingungkan

Dilema adalah istilah umum yang merujuk kepada suatu kondisi yang menyulitkan yaitu munculnya sebuah masalah yang menawarkan dua kemungkinan, di mana keduanya sama-sama sulit untuk diterima. (Wikipedia)

Dilema di akhir tahun ajaran, biasanya pada bulan April dan Mei setiap tahunnya sering menimbulkan perdebatan yang tanpa berujung. Antara lain yang sedang hangat di masyarakat melalui media sosial dan media baik cetak maupun elektronik akhir akhir ini adalah masalah program selesai tutup akhir tahun ajaran.(Albar S.Subari.SH.SU)

Kesimpulan dari uraian diatas Dilemah Suatu keadaan  yang menyulitkan  yang harus memilih diatara  2  (dua)  kemungkian yang tidak memyenangkan yang harus diterimah. Bimbang dan dilema menjadi dua hal yang memiliki makna hampir serupa. Namun keduanya tentu memiliki perbedaan. Karena arti dilema adalah kondisi ketika kalian dihadapkan dengan dua hal yang cukup sulit mengambil keputusan lantaran sama-sama tidak menyenangkan.

Dilema di Akhir Tahun Ajaran Baru pendidikan di Indonesia akan  menyangkut  yang telah ditetapakn dengan Perundang – undang pendidikan nasioanal,  melalui UUD 1945 dan U u No. 20 TAHUN 2003 TENTANG  SISTEM PENDIDIKAN NASIONAL)

Sistim Pendidikan Nasional 

Sistem pendidikan nasional adalah keseluruhan komponen pendidikan yang saling terkait secara terpadu untuk mencapai tujuan pendidikan nasional.( Bab I Pasal 1 angka 3 Uu RI -No 20 TAHUN 2003 TENTANG  SISTEM PENDIDIKAN NASIONAL) 

Pendidikan nasional sebagai berikut : pendidikan nasional yang berakar pada kebudayaan bangsa Indonesia dan berdasarkan pancasila sertaUUD 1945 di arahkan untuk meningkatkan kecerdasan serta harkat dan martabat bangsa, mewujudkan manusia serta masyarakat Indonesia yang beriman dan bertakwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa, berkualitas, dan mandiri sehingga mampu membangun dirinya dan masyarakat sekelilingnya serta dapat memenuhi kebutuhan pembangunan nasional dan bertanggung jawab atas pembangunan bangsa.(GBHN 1998 (BP 7 Pusat, 1990: 105)

Dari uraian diatas Bahwa Pendidikan nasional memiliki dasar 

PENGERTIAN SISTEM PENDIDIKAN 

Sistem pendidikan merupakan suatu strategi yang digunakan untuk melakukan proses belajar mengajar untuk mencapai tujuan agar para pelajar dapat secara aktif mengembangkan potensi di dalam dirinya yang diperlukan untuk dirinya sendiri dan masyarakat. Tujuan dari sistem pendidikan yaitu untuk mengembangkan potensi dan mencerdaskan individu dengan lebih baik. Dengan tujuan ini, diharapkan mereka yang memiliki pendidikan dengan baik dapat memiliki kreativitas, pengetahuan, kepribadian, mandiri dan menjadi pribadi yang lebih bertanggung jawab.

Didalam suatu sistim akan disusun oleh unsur- unsur berhubungan antar yang satu dgn yang lain untuk  mencapai tujuan. Begitu pula hal dgn Sistim pendidikan Nasioanal memilik unsur yang penting.Unsur Sistim Pendidikan dan Komponen Sistim Pendidikan

A. UNSUR SISTEM PENDIDIKAN 

Kategori :