PRABUMULIHPOS.BACAKORAN.CO - Mengenal tokoh pembesar kafir Quraisy, Umar bin Hisyam yang dijuluki oleh Rasulullah SAW sebagai “Bapak Kebodohan”.
Abu Jahal, yang bernama asli Umar bin Hisyam, adalah salah seorang tokoh yang cukup disegani di kalangan kaum kafir Quraisy.
Ia lahir di Mekkah pada sekitar tahun 570 dan merupakan salah satu paman Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam.
Abu Jahal adalah putra dari Hisyam bin Al-Mughirah dan Asma binti Makhrabah.
Ia adalah keturunan Bani Makhzum dari suku Quraisy, sedangkan Nabi Muhammad dari Bani Hasyim.
Dalam sejarah Islam, ia dikenal sebagai sosok yang sangat keras perlawanannya terhadap Nabi Muhammad.
Berbagai cara dilakukan Abu Jahal untuk memusuhi Nabi, mulai dari memaki, menghina, dan mengganggu Nabi.
Ia tak segan memerintah orang untuk meletakkan kotoran unta di kedua pundak Nabi yang sedang salat, dan merencanakan berbagai upaya pembunuhan.
Abu Jahal bahkan menjadi pemimpin pasukan kafir Quraisy dalam Perang Badar melawan pasukan Muslim pada tahun 624.
Selain memiliki julukan "Bapak Kebodohan", Nabi Muhammad juga menyebutnya sebagai Firaun umat kala itu.
Umar bin Hisyam ini justru populer dikalangan umat islam dengan nama julukannya yaitu Abu Jahal yang memiliki arti “Bapak Kebodohan”.
Hal ini dikarenakan Umar bin Hisyam adalah sosok yang mengetahui bahwa agama yang disampaikan oleh Nabi Muhammad SAW adalah benar adanya.
Ia juga meyakini bahwa Nabi Muhammad SAW merupakan utusan Allah SWT sebagai nabi terakhir.
Namun, Abu Jahal menolak hal tersebut karena merasa gengsi untuk mengakuinya dan ia merupakan sosok terpandang di Makkah dan sudah terlanjur beribadah pada berhala.
Selain itu, peperangan dan permusuhannya terhadap Nabi SAW yang membawa risalah ketuhanan ini pun menyebabkan beliau dijuluki Abu Jahal.