Shalatku Adalah Cerminan Akhlakku

Senin 19 Feb 2024 - 04:31 WIB
Reporter : Eka
Editor : Tedy

PRABUMULIH - SMPN 1 Prabumulih memperingati hari besar Islam, yaitu sejarah agung Isra mi'raj yang merupakan perjalanan nabi Muhammad dalam memperjuangkan salat lima waktu, yang menjadi kewajiban bagi semua umat muslim sedunia.

Dalam peringatan ini SMPN 1 Prabumulih membawa tema, menjadikan salat sebagai cerminan akhlak. Sekaligus tanyakan kepada para siswa dan keluarga besar SMPN 1 Prabumulih untuk melaksanakan perintah Allah ini di atas segala-galanya.

"Salat adalah cerminan akhlak seseorang, baik buruk seseorang jika dia melaksanakan salat itulah akhlaknya. Melalui momen peringatan Isra mi'raj ini kita berharap siswa SMPN 1 Prabumulih sudah membiasakan salat lima waktu dalam kehidupan sehari-hari sejak dini," ujar Kepala SMPN 1 Prabumulih, Roni Ardiansyah SPd MSi.


--

Pria berkacamata ini mengajak agar para siswa mengambil hikmah dari perjalanan Nabi Muhammad, sebagai Nabi agung yang dicintai oleh Allah SWT,yang diabadikan pada sejarah Isra mi'raj Nabi Muhammad.

 "Untukmenjadikan salat itu lima waktu banyak hal yang dihalangi oleh Nabi Muhammad dalam memperjuangkannya. Karena itu kewajiban kita untuk menjadikan Nabi Muhammad sebagai teladan dan menerapkan ajarannya dalam kehidupan sehari-hari," bebernya.

Sementara Muhammad Juhartono, pengurus Akademi Dakwah Indonesia (ADI) Maliki Kota Prabumulih, hadir sebagai undangan dalam pelaksanaan peringatan Isra mi'raj di SMPN 1 Prabumulih.

Dalam kesempatan ini pria ini menyampaikan bahwa Adi Maliki memiliki program bimbingan bahasa Arab yang bisa diikuti untuk kelas umum. Dia menyampaikan jika ada siswa SMPN 1 Prabumulih ingin untuk bisa berbahasa Arab bisa ikut kursus di Adi Maliki Jalan mayor Iskandar Kecamatan Prabumulih Utara Kota Prabumulih.

"Selain mengisi isra Mi'raj, dan berkesempatan silaturahmi kepada keluarga besar SMPN 1 Prabumulih, kita berkesempatan mensosialisasikan program kursus Bahasa Arab ADI Prabumulih dan juga Rumah Qur' an Fatahillah ADI Prabumulih," tukasnya.(05)

 

Kategori :