7 Langkah Strategis BRI Bangkitkan Ekonomi Indonesia di Hari Kebangkitan Nasional

Selasa 20 May 2025 - 20:47 WIB
Reporter : Ros
Editor : Ros Suhendra

Kredit dari BRI menjadi bahan bakar bagi pelaku usaha kecil untuk bertumbuh, menciptakan lapangan kerja, dan mendorong perputaran ekonomi lokal di berbagai penjuru negeri.

BACA JUGA:UMi BRI Dongkrak Ekonomi Rakyat, Salurkan Pembiayaan kepada 35,4 Juta Pelaku Usaha

BACA JUGA:BRI Raih Digital Channel Terbaik Versi BSEM 2025

2. Penyalur KUR Terbesar Nasional, BRI Salurkan Rp54,9 Triliun Hingga April 2025

Sebagai tulang punggung penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR), BRI memegang peran penting dalam membantu pelaku usaha kecil mendapatkan akses pembiayaan dengan bunga rendah. 

Hingga akhir April 2025, BRI telah merealisasikan penyaluran KUR sebesar Rp54,9 triliun atau 31,38% dari alokasi KUR BRI yang ditetapkan sebesar Rp175 triliun sepanjang tahun 2025.

Program KUR bukan hanya memberikan dukungan finansial, namun juga menjadi instrumen untuk mendorong inklusi keuangan, meningkatkan produktivitas, dan memperkuat struktur ekonomi nasional dari akar rumput.

3. AgenBRILink: 1,2 Juta Agen Layani 67 Ribu Desa, Jembatani Akses Keuangan di Pelosok Negeri

BACA JUGA:Manfaatkan LinkUMKM BRI, Produsen Minuman Tingkatkan Ketrampilan - Perluas Skala Usaha

BACA JUGA:BRI Perkuat Pendidikan Daerah 3T dengan Teknologi

Sebagai pelopor layanan keuangan berbasis kemitraan, BRI mengembangkan jaringan AgenBRILink yang kini mencapai 1,2 juta agen dan menjangkau lebih dari 67 ribu desa di seluruh Indonesia. 

AgenBRILink menjadi perpanjangan tangan BRI dalam menghadirkan layanan perbankan secara real-time online di tempat-tempat yang belum dijangkau kantor cabang.

Pada Triwulan I 2025 saja, AgenBRILink mencatatkan volume transaksi sebesar Rp423 triliun. Inisiatif ini tidak hanya memperluas inklusi keuangan, tetapi juga menciptakan peluang ekonomi baru bagi masyarakat lokal melalui konsep sharing economy.

4. BRImo: Super Apps Digital yang Digunakan oleh 40 Juta User

Di era digitalisasi yang terus berkembang, BRI memposisikan diri sebagai pelopor transformasi digital perbankan melalui aplikasi super apps BRImo. 

Hingga Maret 2025, BRImo telah digunakan oleh lebih dari 40,3 juta pengguna aktif, dengan volume transaksi mencapai Rp1.578,4 triliun.

Kategori :