3 Kali Beraksi, Tikus Angin di Prabumulih Ditangkap Tim Opsnal Sunyi Senyap: 2 Kali Solo Karir

Senin 20 Jan 2025 - 20:58 WIB
Reporter : Ros
Editor : Ros Suhendra

PRABUMULIH, KORANPRABUMULIHPOS.COM – Tikus angin yang meresahkan dan mencuri barang milik warga kawasan Pasar berhasil diungkap.

Pelakunya ternyata bernama Sandi Wijaya (33), warga Gang Surya 2, Kelurahan Pasar I, Kecamatan Prabumulih Utara, Kota Prabumulih. Dalam menjalankan aksinya Sandi hanya 'Solo Karir' atau seorang diri.

Saat ini Sandi diamankan oleh Tim Opsnal Sunyi Senyap Polsek Prabumulih Barat setelah diketahui melakukan pencurian sebanyak tiga kali di area hukum Polsek Prabumulih Barat.

Informasi yang diperoleh menyebutkan bahwa Sandi telah melakukan aksi pencurian di tiga lokasi berbeda, yang masing-masing dilaporkan ke Polsek Prabumulih Barat.

BACA JUGA:Polres Prabumulih Masuk Zona Hijau, Sabet Peringkat Tiga dalam Penilaian Pelayanan Publik Ombudsman RI

BACA JUGA:Orang Dalam Gelapkan 20 Besi Siku Milik Toko Indostel, Ditangkap Satreskrim Polsek Prabumulih Timur

Peristiwa pertama terjadi pada Kamis, 16 Januari 2025, sekitar pukul 11.30 WIB, di Jalan Surip, Kelurahan Pasar II, Kecamatan Prabumulih Utara. 

Pencurian ini terungkap saat saksi, Dayat, mencoba menghidupkan mesin air merk Simzu berwarna biru tua di sebuah masjid. Namun, mesin tersebut sudah hilang, diduga dicuri oleh pelaku yang merusak pipa air untuk mengambil mesin tersebut.

Pada hari yang sama, sekitar pukul 23.30 WIB, di Jalan A Hamid, Kelurahan Pasar I, Kecamatan Prabumulih Utara, Sandi kembali beraksi. Kali ini, pelaku mencuri barang-barang yang dimiliki oleh Wiwin Herdiansyah, seorang pedagang. 

Barang-barang yang hilang antara lain sebuah gerobak, dua dacing (timba) dengan berat masing-masing 100 kg dan 30 kg, serta sisa cabai, tomat, dan ubi madu yang masing-masing masing seberat 5 kg, 70 kg, dan 50 kg. Total kerugian yang dialami korban diperkirakan mencapai Rp4 juta.

BACA JUGA:Dua Sekawan Warga Prabumulih Ditangkap Polisi: Curi Kursi Jati di Teras Rumah Manager SCM Pertamina Zona 4

BACA JUGA:Simpan Senpira Revolver dalam Tas, 2 Pria Diringkus Tim Opsnal Polres Prabumulih

Pencurian ketiga terjadi pada Rabu, 27 November 2024, sekitar pukul 22.00 WIB, di Jalan Moh Yamin, Kelurahan Pasar II, Kecamatan Prabumulih Utara. 

"Pelaku merusak gembok ruko milik Dedi Hermansyah, kemudian masuk ke dalam dan mencuri sejumlah barang, termasuk 1 unit pompa air merk Sanyo, 50 kg kentang, dan dua timbangan berat 20 kg merk Vietnam," kata Kapolsek Prabumulih Barat, AKP Yani Iskandar.

Disampaikannya setelah setelah menerima laporan dari korban, pihaknya langsung melakukan penyelidikan. Pada Senin, 20 Januari 2025, sekitar pukul 02.00 WIB, polisi berhasil menangkap pelaku di kawasan Kelurahan Taman Baka, Kecamatan Prabumulih Utara.

Kategori :