Fitur Street View memungkinkanmu untuk melihat tampilan visual lokasi secara detail.
Meskipun demikian, gambar yang ditampilkan mungkin tidak selalu terbaru. Untuk menggunakan fitur ini, cari alamat yang ingin dilihat, scroll ke bagian foto, dan pilih ikon Street View.
4. Mode Offline
Jika kamu tidak ingin bergantung pada koneksi internet, Google Maps memungkinkanmu untuk menyimpan peta dan mengaksesnya tanpa koneksi data.
Pilih area yang ingin disimpan, lalu unduh peta tersebut ke perangkatmu. Pastikan ruang penyimpanan cukup untuk menampung peta.
5. Menandai Lokasi Parkir
Fitur ini sangat bermanfaat bagi yang sering lupa tempat memarkir kendaraan.
Cukup klik lokasi kamu saat ini dan pilih "Simpan Tempat Parkir Anda". Kamu juga bisa menambahkan foto atau catatan tambahan agar mudah menemukannya kembali.
6. Linimasa Aktivitas
Fitur Linimasa memberi gambaran tentang perjalananmu dalam satu hari. Untuk melihatnya, buka menu di kiri atas, pilih "Linimasa Anda", dan pilih tanggal yang ingin dilihat. Pastikan GPS aktif agar data yang ditampilkan lebih akurat.
7. Berbagi Lokasi Secara Langsung
Jika kamu ingin membagikan lokasi secara real-time, fitur ini sangat membantu.
Cukup pilih menu "Berbagi Lokasi", lalu pilih kontak yang ingin kamu beri informasi lokasi saat ini.
8. Informasi Ganjil-Genap di Jakarta
Bagi warga Jakarta, Google Maps memberikan informasi terkait kebijakan ganjil-genap.
Dengan memasukkan alamat tujuan dan memilih "Directions", kamu bisa mengetahui apakah rute yang dipilih terpengaruh kebijakan ini dan mencari alternatif jalan jika diperlukan.