Kapolri Siap Tunjuk Pengganti Wakapolri Setelah Agus Andrianto Dilantik Jadi Menteri

Senin 21 Oct 2024 - 21:16 WIB
Reporter : Dina M
Editor : Ros Suhendra

JAKARTA, KORANPRABUMULIHPOS.COM - Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo akan segera menunjuk pengganti Wakil Kapolri Komisaris Jenderal Polisi Agus Andrianto, yang baru saja mengundurkan diri setelah dilantik sebagai Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan dalam Kabinet Merah Putih.

"Iya, betul (pengganti dipilih langsung oleh Kapolri)," ungkap Asisten Kapolri Bidang Sumber Daya Manusia Irjen Polisi Dedi Prasetyo kepada media di Jakarta pada Senin.

Dedi menambahkan bahwa posisi Wakapolri akan diisi oleh seorang perwira tinggi, namun nama pengganti Agus Andrianto belum diumumkan.

"Keputusan mengenai siapa yang akan menggantikan Agus Andrianto sepenuhnya ada di tangan Kapolri," jelasnya.

BACA JUGA:Timnas Futsal Indonesia Bersiap Mengguncang ASEAN Futsal Championship 2024

BACA JUGA:Dijaga 24 Jam, 149.898 Surat Suara Disimpan di Gudang Logistik KPU Prabumulih

Sebelumnya, Agus Andrianto dilantik sebagai Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan dalam Kabinet Merah Putih di bawah pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka.

Pelantikan tersebut berlangsung pada Senin pagi di Istana Negara, Jakarta Pusat, berdasarkan Keputusan Presiden RI Nomor 133/P Tahun 2024 tentang Pembentukan Kementerian dan Pengangkatan Menteri Negara Kabinet Merah Putih periode 2024–2029.

Agus dilantik bersama dengan 47 menteri lainnya dan lima pejabat setingkat menteri. Berikut adalah beberapa nama menteri yang dilantik:

1. Budi Gunawan - Menteri Koordinator Bidang Politik dan Keamanan

2. Yusril Ihza Mahendra - Menteri Koordinator Bidang Hukum, HAM, Imigrasi, dan Pemasyarakatan

3. Airlangga Hartarto - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian

4. Pratikno - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan

5. Agus Harimurti Yudhoyono - Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan

6. Abdul Muhaimin Iskandar - Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat

Kategori :