Empat SMP di Prabumulih Laksanakan ANBK Semi Online

Agus Apriatno SSi Kasi Kurikulum Bidang Pembinaan SMP, di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Prabumulih --

 

KORANPRABUMULIHPOS.COM- Hari pertama pelaksanaan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (Anbk) di tingkat SMP Kota Prabumulih, secara serentak digelar di sekolah masing-masing, kecuali SMPN 13 Prabumulih yang masih menginduk di SMPN 1 Prabumulih.

Dalam pelaksanaan Anbk, lihat satuan pendidikan dihadapkan dengan pilihan untuk melaksanakan ANBK Secara semi online dan online murni. Dan pelaksanaan akan sesuai dengan pilihan satuan pendidikan.

Menurut Agus Apriatno SSi, Kasi Kurikulum Bidang Pembinaan SMP di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Prabumulih, di Kota Prabumulih setidaknya ada 4 sekolah yang memilih pelaksanaan ANBK secara semi online.

"Keempat sekolah yang melaksanakan ANBK Semi Online adalah SMPN 1, SMPN 6 SMPN 9 dan SMP Islahul ummah Prabumulih.

karena mereka belum memiliki Crombook, dan juga ada yang terkenal di jaringan internet. Jadi mereka Amel aman untuk melaksanakan secara semi online," ujar Agus, Senin 9 September 2024.

BACA JUGA:Janji Pembangunan: Calon Pasangan Bupati Banyuasin Targetkan Jembatan Rantau Bayur Rampung dalam Dua Tahun

Hal sama disampaikan oleh Kepala SMPN 1 Prabumulih, melalui Reni Diana MPd. Menurutnya pelaksana ANBK sama saja antara online murni dan semi online. Karna tak ada link untuk menjebol soal ataupun hal lain.

"hanya saja yang semi online ini,  lebih aman jaringan internet. karena semua soal setelah masuk token, akan tersimpan di server yang disediakan dari pihak sekolah," ujar Reni.

Mengenai masalah lain semuanya sama, untuk resiko mati lampu atau putus internet maka semi online tidak akan terpengaruh dengan hal itu. 

SMPN 1 Prabumulih juga merupakan salah satu sekolah yang menerapkan Anbk dengan sistem semi online.

Sekolah ini juga menjadi tempat menumpang atau menjadi sekolah induk dari SMPN 13 Prabumulih, yang melaksanakan anbk di SMPN 1 Prabumulih. 

BACA JUGA:Resep Ikan Teri Kecombrang Hidangan Lezat dan Praktis dari Chef Devina Hermawan

Secara otomatis sekolah ini ikut SMPN 1 dengan metode pelaksanaan secara semi online. Selain itu mereka masuk pada sesi terakhir, setelah siswa SMP 1 Prabumulih selesai. (05)

 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER