SMPN 1 Prabumulih Borong Juara Derap PPI 2024
Siswa SMPN 1 Prabumulih borong juara derap PPI 2024--
SMPN 1 Prabumulih Borong Juara Derap PPI 2024
KORANPRABUMULIHPOS.COM- Derap Purna Paskibraka Indonesia (PPI) kota Prabumulih tahun 2024, merupakan ajang kompetisi para peserta untuk menampilkan skill dalam melakukan Latihan Teknik Baris-berbaris (LTBB).
Dalam kesempatan ini belasan peserta ikut berpartisipasi untuk mengukur skillnya dalam menguasai pergerakan LTBB, kegiatan dipusatkan di taman Kota Prabumaya ini, merupakan momen yang menguntungkan bagi SMPN 1 Prabumulih.
Dalam kesempatan ini, peserta asal SMPN 1 Prabumulih berhasil boyong 5 nomor kemenangan. Diantaranya yaitu juara 1 LTBB Putra, juara 1 LTBB Putri, The Best Danton Putra dan Putri, serta juara 3 Pengucapan undang-undang Dasar 1945.
"Alhamdulillah perjuangan siswa kita tidak sia-sia. Dan mereka juga akan menyadari bahwa perjuangan yang dilaksanakan serius dsn maksimal , akan memberikan hasil yang juga baik. Karena tidak ada hasil yang mengkhianati usaha," ujar akwoala SMPN 1 Prabumulih, Roni Ardiansyah SPd MSi, Minggu 21 Juli 2024.
BACA JUGA:Pekan Ke Dua Tahun Ajaran Baru, Langsung Belajar
BACA JUGA:Jalan Sudirman Prabumulih Makin Banyak Lubang, Warga Desak Pemkot Segera Lakukan Perbaikan
Pria yang sebelumnya merupakan Kepala SMPN 7 Prabumulih ini, berharap agar prestasi para siswa SMPN 1 Prabumulih dapat memotivasi siswa lainnya.
Karena prestasi bukan hanya didapat dari pendidikan akademik, seperti ilmu pengetahuan dan prestasi hasil belajar didalam kelas saja, namun banyak hal positif lain yang dapat mengantarkan siswa untuk menjadi siswa berprestasi.
"Prestasi akademik dan non akademik itu sama-sama membutuhkan perjuangan yang tidak mudah, karena itu kenali potensi yang ada dalam diri kita, lalu kembangkan dan terus diasah hingga menjadi identitas kita dengan membuktikannya melalui prestasi yang diukir," ujarnya.
MC kondang Kota Prabumulih ini, mengakui bahwa kerja keras siswanya yang berhasil menjadi juara dalam lomba LTBB, benar-benar dimaksimalkan. Apalagi di SMPN 1 Prabumulih memang ada organisasi Yang menaungi para calon Paskibraka.
BACA JUGA:Coklit Capai 100 Persen, Ketua KPU Prabumulih : yang Belum Tercoklit Segera Lapor!
"kita memang terus melakukan regenerasi pengkaderan untuk semua Sumber daya manusia (SDM) siswa yang siap berkompetisi. Jadi di SMPN 1 Prabumulih itu, bukan hanya latihan saat akan ikut lomba saja, melainkan merupakan pembiasaan dan sudah ada sdm-nya yang disiapkan untuk berkompetisi," bebernya.(05)