Preman EXP Lane, Kisah Lapu-Lapu Hero Mobile Legends

Preman EXP Lane, Kisah Lapu-Lapu Hero Mobile Legends--

KORANPRABUMULIHPOS.COM - EXP Lane merupakan salah satu Lane yang berada di dalam game Mobile Legends yang berperan penting dalam kondisi team Fight atau war.

Terutama saat melakukan Set Up Turtle maupun Lord. Kehadiran dari seorang Exp Laneer juga menjadi peran utama dalam kontestasi perebutan Jungle tersebut.

Biasanya, para player MLBB kerap memilih Hero yang dapat menahan serangan dari tim lawan namun juga memiliki damage dalam melakukan serangan.

Lapu-Lapu contohnya, memiliki damage yang cukup membuat lawan ketar ketir, Crowd Control (CC) pada kombinasi skill di pase Ultimate dan juga mempunyai pasif healing menambah darah saat melakukan serangan.

BACA JUGA:Change Hero Magic Imut Meresahkan Meta

Dibalik semua, ada cerita menarik dari Hero Lapu-Lapu tersebut. Dikisahkan pada Kepulauan kecil bagian selatan Land Of Dawn di daerah perairan misterius yang amat jauh dari peradaban manusia pada umumnya, Kepulauan tersebut memiliki penduduk yang amat menjaga tempat tinggalnya.

Bernama Makanda Island, daerah perairan misterius itu di pimpin oleh sosok pria tangguh dan pemberani yang bernama Lapu-Lapu.

Daerah tersebut kaya akan sumber daya alam dan masyarakat sekitar memanfaatkannya guna memenuhi kebutuhan sehari-hari juga memiliki profesi seperti nelayan dan petani.

Suatu hari perdamaian Makada Island berbuah menjadi kesengsaraan, dimana para penduduk di serang secara membabi buta oleh penjajah yang ingin menguasai darah tersebut dan mengeruk sumber daya alam Makadan Island.

Tak ingin diperbudak di rumah sendiri, Lapu- Lapu sang pemimpin daerah itupun mengajak masyarakat untuk melakukan perlawanan terhadap penjajah, tekad baja dan semangat membara membuatnya bersama rakyat tak gentar untuk mengusir para penjajah.

Dengan pedang kembarnya (Twin Blade) dan para rakyat menggunakan perlengkapan masing- masing berhasil membuat para penjajah tak berani lagi untuk menginjakkan kakinya ke darah yang kaya akan Sumbr Daya Alam itu.

Dengan kegagahan dan keberanian Lapu-Lapu itu membuat dirinya semakin di segani dan di Hormati rakyatnya, tidak dengan demikian. Atas pertempuran itu dirinya merasa akan ada ancaman yang lebih besar lagi kedepannya.

Sehingga ia memutuskan untuk melakukan perjalanan di Land Of Dawn dan mencari kekuatan baru serta teman dalam keadilan.

Demikian sejarah singkat salah satu punggawa Exp Lanner Land Of Dawn.(*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER