Cekcok di Rumah Makan Berujung Penikaman, PNS di Prabumulih Luka Parah: Pelaku Ditangkap!

Cekcok di Rumah Makan Berujung Penikaman, PNS di Prabumulih Luka Parah: Pelaku Ditangkap!--

PRABUMULIH, KORANPRABUMULIHPOS.COM – Aksi penikaman yang menimpa seorang Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Kota Prabumulih berakhir dengan penangkapan cepat oleh jajaran Polsek Prabumulih Timur.

Pelaku bernama Abdul Rahman (40), warga Kelurahan Pasar Prabumulih, diringkus Tim Opsnal Singo Timur pada Selasa (25/11/2025) setelah menusuk korban Renaldi Sumantri (24) berulang kali.

Kasus ini mencuat setelah Ardiansyah (37), teman korban, melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Prabumulih Timur. Ia menerima telepon dari Renaldi yang mengabarkan bahwa dirinya ditikam oleh pelaku.

Peristiwa penusukan terjadi pada Senin (24/11/2025) sekitar pukul 17.09 WIB di depan RM Lombok Ijo, Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Tugu Kecil. Saat itu Renaldi datang ke rumah makan tempat istrinya bekerja untuk menjemputnya.

Di lokasi tersebut, korban bertemu dengan Abdul Rahman—yang bekerja di tempat yang sama dengan istri korban—hingga terjadi adu mulut. Pertengkaran itu memicu aksi brutal pelaku yang kemudian menikam Renaldi berkali-kali.

BACA JUGA:4 Tahun Bersembunyi, Residivis Kasus Pencurian di Prabumulih Pulang ke Rumah: Ditangkap Tim Tekab

BACA JUGA:Buron 10 Bulan, Pencuri Empat Sapi di Prabumulih Akhirnya Tertangkap

Akibat kejadian itu, korban mengalami luka tusuk di punggung bawah, pundak kiri, siku kiri, hingga jari telunjuk kanan, dan harus mendapat perawatan intensif di RS AR Bunda Prabumulih.

Kasi Humas Polres Prabumulih AKP Baratanata SH mengatakan, setelah menerima laporan, Kapolsek Prabumulih Timur Iptu Ulta Deanto SH langsung memerintahkan Kanit Reskrim Aipda Devi Handra SH melakukan penyelidikan.

Sekitar pukul 03.00 WIB keesokan harinya, tim Singo Timur berhasil melacak keberadaan Abdul Rahman. Pelaku ditangkap di kawasan Jalan Jendral Sudirman tanpa perlawanan. Petugas juga mengamankan sebila pisau yang digunakan untuk menusuk korban serta satu jaket yang dikenakan saat kejadian.

Dalam pemeriksaan, pelaku mengaku menusuk korban karena emosi setelah korban mendatanginya. Diduga penikaman dipicu oleh selisih paham antara pelaku dan istri korban yang sama-sama bekerja di RM Lombok Ijo.

“Saat menjemput istrinya, korban menemui tersangka dan terjadi cekcok hingga tersangka melakukan penusukan,” ujar Kasi Humas.

BACA JUGA:Mekanisme Tangkap Pokemon Tak Bisa Dipatenkan? Nintendo Kena Mentah di JPO

BACA JUGA:Pengedar Narkoba di Prabumulih Ditangkap, Pil Ekstasi dan Uang Jutaan Rupiah Diamankan

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER