Pasca Liburan Tahun Baru, Pj Bupati Muara Enim Sidak Kehadiran ASN dan KKWT
Pasca Liburan Tahun Baru, Pj Bupati Muara Enim Sidak Kehadiran ASN dan KKWT--
MUARA ENIM - Pasca liburan tahun baru, hari pertama kerja diawal Tahun 2024, Pj Bupati Muara Enim H Ahmad Rizali (HAR) melakukan Inspeksi mendadak (Sidak) kehadiran ASN ke sejumlah ruangan di Lingkungan Sekretariat Daerah Kabupaten Muara Enim.
"Sidak ini bertujuan untuk memastikan kedisiplinan sekaligus pemantauan langsung kehadiran Aparatur Sipil Negara (ASN) di hari pertama masuk kerja usai libur panjang pada akhir tahun 2023," tegas Rizali, Selasa 2 Januari 2024.
Menurut Rizali, bahwa kedisiplinan bagi seluruh ASN maupun pegawai Kontrak Kerja Waktu Tertentu (KKWT) dalam bekerja dan menjalankan tugas dilingkungan Pemkab Muara Enim itu sangat penting.
BACA JUGA:Harga Karet di OKU Kembali Turun, Petani Menjadi Resah
Selain itu kegiatan ini bertujuan untuk memastikan agar seluruh pelayanan kepada masyarakat tidak terhambat dan berjalan dengan baik utamanya terhadap pelayanan publik.
Lebih lanjut Rizali, menghimbau kepada seluruh pegawai untuk selalu solid dan bekerjasama menumbuhkan berbagai inovasi dan kreatifitas dalam menjalankan roda pemerintahan secara professional, efektif dan efisien guna mewujudkan Kabupaten Muara Enim yang lebih baik.
Selain itu, Rizali, kembali mengingatkan kepada setiap bagian untuk fokus pada capaian rencana kerja yang telah ditargetkan termasuk melakukan percepatan relasi terhadap seluruh program pembangunan yang telah direncanakan.(*)