Selamat! 48 Personel Polres Ogan Ilir Naik Pangkat, Kapolres Ajak Sama-Sama Tingkatkan Kinerja
Selamat! 48 Personel Polres Ogan Ilir Naik Pangkat, Kapolres Ajak Sama-Sama Tingkatkan Kinerja--
Kapolres Ogan Ilir juga menekankan kepada seluruh personel Polres Ogan Ilir, bahwa menjadi anggota Polri bukan hanya ingin dicintai masyarakat.
"Akan tetapi, juga dipercaya sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat," katanya lagi.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Ogan Ilir juga mengajak kepada personel Polres Ogan Ilir untuk meningkatkan kinerja.
BACA JUGA:Siap Menerima Kritik, Saran dan Masukan Masyarakat, 48 Kades Dilantik Pj Bupati Banyuasin
"Jadikan kenaikan pangkat ini sebagai cambuk untuk meningkatkan profesionalisme kinerja Polri," tegasnya.
Kemudian, hendaknya mengubah pola pikir dan budaya lama serta berikan pelayanan prima, sebagai upaya memupuk dan mewujudkan kepercayaan masyarakat yang telah ada.
"Mari kita bersama-sama meningkatkan kreativitas buat terobosan-terobosan baru untuk memajukan Polres Ogan Ilir," pungkasnya.(*)