Mempererat Hubungan Bilateral: Indonesia dan Uzbekistan Fokus pada Keagamaan dan Pendidikan
![](https://prabumulihpos.bacakoran.co/upload/f32727cbd86c0828a2471577db825e14.jpg)
Mempererat Hubungan Bilateral, Indonesia dan Uzbekistan Fokus pada Keagamaan dan Pendidikan--Istimewa
JAKARTA, KORANPRABUMULIHPOS.COM - Menteri Agama, Nasaruddin Umar, menerima kunjungan dari Menteri Luar Negeri Uzbekistan di kantor pusat Kementerian Agama, Jakarta.
Dalam pertemuan tersebut, kedua pihak membahas langkah-langkah untuk memperdalam kerja sama kedua negara, khususnya dalam sektor pendidikan dan agama.
"Kerja sama bilateral antara Indonesia dan Uzbekistan selama ini telah berjalan dengan baik. Kami berharap dapat meningkatkan kerjasama dalam bidang pendidikan dan keagamaan," ujar Menteri Agama Nasaruddin Umar di Jakarta, Selasa 11 Februari 2025.
Beliau juga menambahkan bahwa selain sektor pendidikan dan keagamaan, sektor pariwisata juga menjadi salah satu fokus kerja sama yang dapat terus diperluas. "Kami terbuka untuk mempererat kolaborasi di berbagai bidang, termasuk pariwisata," lanjutnya.
BACA JUGA:Usai Dilantik Retreat 7 Hari di Magelang; 189 Tenda Siap Tampung 505 Pemimpin Daerah
BACA JUGA:Atas Permintaan Trump, Google Maps Ganti Nama Teluk Meksiko Jadi Teluk Amerika
Menurut Menag Nasaruddin, salah satu bentuk kerja sama yang dapat terus dikembangkan adalah melalui kunjungan saling antara pemimpin dan pejabat dari kedua negara.
Umid Shadiev, perwakilan dari Tourism Committee Chadirmon, mengungkapkan rasa terima kasih atas sambutan hangat yang diberikan oleh Menteri Agama Nasaruddin Umar.
"Kami sangat berterima kasih atas kesempatan yang diberikan untuk bertemu dengan Menteri Agama. Hubungan antara Uzbekistan dan Indonesia sudah terjalin dengan baik sejak lama," ujar Shadiev.
Shadiev juga menambahkan bahwa Uzbekistan siap menerima mahasiswa Indonesia, baik yang mendapatkan beasiswa maupun tidak. Kerja sama di bidang pendidikan antara kedua negara telah berlangsung lama dan berjalan dengan sukses.
BACA JUGA:Presiden Prabowo Instruksikan Aparat Hukum Tindak Tegas Koruptor
BACA JUGA:Mendes Yandri Tegaskan Tindakan Tegas Terhadap Kepala Desa yang Menyelewengkan Dana Desa
Dalam pertemuan tersebut, turut hadir Staf Khusus Menteri Agama Bidang Kerukunan dan Layanan Keagamaan, Gugun Gumilar.
Sementara itu, dalam delegasi Uzbekistan, hadir juga Feruz Dodiev dari State Committee for Tourism Development, Dourenbek Makhsudov, Wakil Ketua Komite Urusan Keagamaan, dan Rustamov Bobodueroq, Kepala Departemen Komite Urusan Keagamaan.