Terkuak! Ada Unsur 'Sengaja' di Balik Mobil Tertimpa Palang Saat Uji Coba MLFF
Foto: Gerbang Tol Bali Mandara. (Dok. Triwidiyanti)--
"Setelah Maret 2024 itu kita berlakukan secara gradual mungkin selama 1 tahun, dari plaza tol ini ruas-ruas lain nanti akan kita lakukan seperti itu. Jadi mekanisme transaksinya hybrid. Jadi ketika mereka gagal transaksi dengan MLFF, mereka masih bisa tapping. Jadi kendraaan tadi tak harus mundur, ini yang harus kita dedukasikan selama satu sampai nanti berlanjut," terang Munir.
Sebagai tambahan informasi, sebelumnya beredar video di media sosial yang menunjukkan pelaksanaan uji coba MLFF di Tol Bali-Mandara. Di dalamnya, terlihat beberapa mobil tertimpa palang tol saat tak menyetop laju mobilnya. Alhasil beberapa pengendara terlihat berhenti dulu menunggu palang tol terbuka.
PT Roatex Indonesia Tol System (RITS) sebagai Badan Usaha Pelaksana (BUP) sistem MLFF ini mengkonfirmasi kejadian tersebut. Disebutkan, sistem ini masih perlu mendapatkan banyak evaluasi.
"Dari lima gerbang di tol, baru satu gerbang saja di salah satu pintu gerbang Ngurah Rai. Uji coba sudah dilakukan beberapa saat yang lalu, mungkin dua minggu lalu," ujar Direktur PT Roatex Indonesia Toll System (RITS) Renaldi Utomo dikutip detikBali. (dc)