Pertarungan Sengit di Old Trafford, MU Tahan Imbang Chelsea

Manchester United hanya mampu bermain imbang 1-1 melawan Chelsea--Foto:tangkap layar

KORANPRABUMULIHPOS.COM - Manchester United hanya mampu bermain imbang 1-1 melawan Chelsea dalam laga yang berlangsung di Stadion Old Trafford pada Senin dini hari WIB.

Tim tuan rumah membuka keunggulan melalui gol Bruno Fernandes, tetapi Chelsea berhasil menyamakan kedudukan berkat Moises Caicedo.

Hasil imbang ini membuat Manchester United tertahan di posisi ke-13 klasemen Liga Inggris dengan 12 poin dari 10 pertandingan, sedangkan Chelsea naik ke peringkat kelima dengan 18 poin.

Chelsea mendominasi permainan dengan penguasaan bola mencapai 54 persen dan menciptakan 12 peluang, di mana tiga di antaranya tepat sasaran.

BACA JUGA:Kebangkitan Sepak Bola Indonesia! Timnas dari U-17 hingga Senior Lolos Piala Asia

BACA JUGA:Shin Tae-yong: Tak Terduga Taktik China di Kualifikasi Piala Dunia

MU mencoba menciptakan peluang melalui serangan balik, tetapi tendangan Alejandro Garnacho masih bisa ditangkap kiper Chelsea, Roberto Sanchez. Rasmus Hojlund juga memiliki kesempatan, namun tendangannya dihalau oleh Sanchez.

Marcus Rashford hampir mencetak gol, tetapi tendangannya melambung di atas mistar gawang.

Di babak kedua, Chelsea mendapatkan peluang pertama melalui tendangan Pedro Neto yang masih melebar.

Manchester United kemudian mendapatkan kesempatan untuk mengeksekusi penalti setelah Hojlund dilanggar oleh Sanchez di area terlarang.

BACA JUGA:Pogba: Menolak Manchester City untuk Kembali ke Juventus

BACA JUGA:Kualifikasi Piala Dunia 2026: PSSI Tegaskan Komitmen pada Keamanan dan Kenyamanan

Bruno Fernandes sukses menjalankan tugasnya dengan baik, menempatkan bola ke gawang tanpa bisa dibaca oleh Sanchez, sehingga MU unggul 1-0 pada menit ke-70.

Namun, keunggulan itu tidak bertahan lama. Hanya empat menit setelah gol tersebut, Chelsea menyamakan kedudukan lewat tendangan luar kotak penalti Moises Caicedo.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan
IKLAN
PRABUMULIHPOSBANNER